KERJA KERAS DAN KERJASMAA TINGKATKAN PAD

oleh -
oleh
KERJA KERAS DAN KERJASMAA TINGKATKAN PAD 1

Buntok, 21/2/2020 (Dayak News). Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Ahmad Akmal Husaen, mengharapkan kerjasama seluruh perangkat daerah, agar bisa menjalin konsolidasi serta bekerja keras untuk mencapai target PAD tahun 2020 ini. Termasuk perlunya dilakukan inovasi dan terobosan, dalam mewujudkan target tersebut.

Harapan tersebut, mengingat karena realisasi pendapatan asli daerah (PAD) tahun 2019 yg hanya mencapai sekitar 78 persen dari target Rp 90,559 Miliar.

“Harapan dan keinginan bersama ini, harus saya sampaikan dan koordinasikan dgn semua rekan -reka Kepala Perangkat Daerah, karena Keberhasilan dalam mencapai target pendapatan, memerlukan dukungan dan sinergitas dari semua pihak,termasuk Perangkat Daerah,sebagai penggerak utamanya. Intinya, optimalisasi pendapatan daerah merupakan tanggung jawab kita semua,” tegas Akmal saat dibincang DayakNews.com Jum’at (21/2/2020).

Ditambahkan Akmal, untuk meningkatkan PAD Barsel di tahun 2020, pihaknya berupaya memacu retribusi daerah maupun pajak pajak agar bisa lebih maksimal dalam proses pendapatannya, sehingga bisa memberikan kontribusi yang lebih baik lagi bagi APBD.

“Kita yakin, bila segala potensi di daerah sudah digali dengan maksimal, maka realisasi PAD Barsel di tahun 2020 akan lebih baik lagi dari tahun tahun sebelumnya,” tandasnya. (Ren).

BACA JUGA :  POLRES BARSEL APEL BERSAMA UNTUK MEMAKSIMALKAN KESIAPAN PEMILU 2019

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.