CEGAH PENYEBARAN COVID-19, POLSEK DUSTENG KONSISTEN TERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN DIHARI LIBUR

oleh -
CEGAH PENYEBARAN COVID-19, POLSEK DUSTENG KONSISTEN TERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN DIHARI LIBUR 1

Tamiang layang. 16/1/2021 (Dayak News) – Jumlah kasus terkonfirmasi positif covid-19 masih terus bertambah setiap harinya, untuk itu upaya pencegahan penyebaran covid-19 terus dilaksanakan.Kepolisian resor barito timur (Polres Bartim), Kepolisian sektor dusun tengah (Polsek Dusteng), Polda Kalteng secara konsisten menerapkan protokol kesehatan diinternal personil polsek.

Pada hari ini pagi, pelaksanaan protokol kesehatan internal tetap dilaksanakan kepada personil yang akan melaksanakan serah terima tugas jaga di markas komando (mako) Polsek Dusteng jalan Ampah Buntok, Kel Ampah Kota, Kec Dusun Tengah, Kab Bartim, Prov Kalteng, baik petugas jaga lama maupun petugas jaga baru.

Kapolres Bartim AKBP Afandi Eka Putra, S.H., S.I.K., M.Pict., melalui Kapolsek Dusun Tengah Inspekturnpolisi satu (Iptu) Nurheriyanto Hidayat, S.H., M.Si., mengatakan bahwa pihaknya terus menerapkan protokol kesehatan dan menjalankan 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak).

” Tidak ada hari libur dalam menjalankan protokol kesehatan, dan ini harus selalu dijalankan oleh setiap personil saat beraktivitas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat “. ungkapnya.
Kesempatan ini Kapolsek mengharapkan bahwa kegiatan internal Kepolisian ditempatnya dapat menjadi edukasi kepada masyarakat.
Kesadaran dalam menjalankan protokol kesehatan salah satu kunci utama dalam mencegah penyebaran covid-19, khususnya diwilayah hukum polsek dusteng.(pr/sol)

BACA JUGA :  BUPATI BARITO TIMUR APRESIASI BNNP KALTENG SOSIALISASIKAN BAHAYA NARKOBA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.