Anggota Dewan Barut Apresiasi Kegiatan Aerobic Copetition dan Zumba Party Open Competition Kalimantan

oleh -
oleh
Anggota Dewan Barut Apresiasi Kegiatan Aerobic Copetition dan Zumba Party Open Competition Kalimantan 1
Mustafa Joyo Muhtar

Muara Teweh (Dayak News) – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Mustafa Joyo Muhtar mengapresiasi pelaksanaan lomba Aerobic Copetition dan Zumba Party Open Competition Kalimantan yang diadakan oleh Cancer Studio Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara.

Dimana dalam kegiatan ini bertemakan Cancer Studio Aerobic Competition and Zumba Party Open Competition Kalimantan, di GOR Panglima Batur Muara Teweh, pada Minggu 20 Agustus 2023 pagi.

Mustafa juga berharap dengan adanya kegiatan lomba ini masyarakat di Kabupaten Barito Utara bisa menjadikan kegiatan ini membuat badan menjadi sehat dan bugar.

“Untuk itu saya mengajak kepada seluruh masyarakat di daerah ini agar selalu menjaga pola hidup sehat, mulai dari makanan dan rajin berolahraga, salah satunya melalui kegiatan aerobic dan zumba ini,” kata dia, Minggu saat menghadiri pembukaan kegiatan.

Dirinya juga mengatakan olahraga senam seperti aerobic dan zumba ini semakin diminati masyarakat. Dan peminatnya kebanyakan adalah kaum wanita.

Mustafa Joyo Muhtar juga berharap, melalui kegiatan lomba aerobic competition dan zumba party ini dapat menumbuhkan minat dan semangat olahraga dikalangan masyarakat luas.

Dikatakan politisi Partai Gerindra Barito Utara itu juga, dalam lomba aerobic competition dan zumba party ini juga diharapkan nantinya ada bibit-bibit atlet senam yang dapat dibanggakan dan diharapkan menjadi atlet yang dapat membawa nama daerah Kabupaten Barito Utara dikancah nasional juga. (ist)

BACA JUGA :  Ketua DPRD Barito Utara Lakukan Kunjungan Reses ke Desa Beringin Raya dan Desa Datai Nirui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.