Palangka Raya (Dayak News) – Wakil Ketua I Komisi C DPRD Palangka Raya, Ruselita, mengimbau agar masyarakat Kota Cantik tidak mengabaikan pentingnya berolahraga, mengingat berolahraga memilik banyak manfaat bagi Kesehatan pribadi, jadi tidak bosan bosan dia mengingatkan agar masyarakat dapat lebih melakukan kegiatan olahraga di berbagai fasilitas yang ada di Kota Palangka Raya.
“Untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, kami mengimbau masyarakat untuk tidak abai terkait pentingnya berolahraga,” kata Ruselita pada Selasa, (24/1/2023).
Lanjutnya bahwa apapun bentuk olahraganya, selama ada waktu hendaknya masyarakat menyempatkan diri untuk berolahraga agar produktifitas dapat terus terjaga.
“Apapun bentuk olahraganya bisa dilakukan, bisa joging, senam, sepak bola, basket, voli, bulu tangkis hingga olahraga yang cukup berat seperti gym, tergantung apa yang bisa dilakukan dan apakah waktunya memadai untuk melakukan olahraga tersebut,” ungkapnya.
Tambahnya bahwa hendaknya masyarakat menyempatkan sedikit waktu dalam kesibukannya untuk berolahraga agar stamina, Kesehatan, dan produktifitas dapat terus terjaga di masa-masa sekarang. “Maka dari itu, hendaknya masyarakat bisa memberi ruang waktu untuk berkegiatan olahraga, dan jadikan olahraga bagian kegiatan rutin,” tutup Ruselita. (San)