Palangka Raya (Dayak News) – Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Widodo, mengatakan bahwa peningkatan sarana dan prasarana pendidikan harus menjadi salah satu fokus utama pemerintah kota untuk menciptakan pemerataan pendidikan di seluruh wilayah.
“Masih ada sekolah yang kekurangan fasilitas dasar seperti ruang kelas yang layak, perpustakaan, dan laboratorium. Ini adalah tantangan yang harus segera diatasi,” ujar Sigit pada Jumat (16/11).
Ia juga menyarankan agar pemerintah melibatkan pihak swasta melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk membantu pengadaan fasilitas pendidikan.
“Sinergi antara pemerintah dan sektor swasta bisa menjadi solusi untuk mempercepat pemerataan fasilitas pendidikan,” pungkasnya. (San)