Ketua DPRD Seruyan Ajak Partisipasi Aktif Masyarakat dalam Pemilu 2024

oleh -
oleh
Ketua DPRD Seruyan Ajak Partisipasi Aktif Masyarakat dalam Pemilu 2024 1
Ketua DPRD seruyan Zuli Eko Prasetyo saat menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

Kuala Pembuang ( Dayak News) – Dalam upaya memperkuat proses demokrasi di Kabupaten Seruyan, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

Dalam pernyataannya, Zuli Eko Prasetyo menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat sebagai fondasi bagi kemajuan bangsa di masa depan.

“Kami berharap seluruh rangkaian pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Seruyan bisa berlangsung aman, tertib, dan lancar,” ujarnya, Rabu (14/2/2024).

Ia menegaskan perlunya menjaga situasi kamtibmas agar kondusif, sehingga masyarakat dapat melaksanakan hak suaranya dengan nyaman dan aman.

“Gunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya, sesuai hati nurani guna ikut menentukan masa depan bangsa,” tandasnya.

Dalam pelaksanaan Pemilu 2024, Zuli Eko Prasetyo sendiri turut menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 03 Kelurahan Kuala Pembuang I, Kecamatan Seruyan Hilir. (Ist)

BACA JUGA :  SOSIALISASI PENCEGAHAN KARHUTLA PERLU DITINGKATKAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.