PELESTARIAN KEARIFAN LOKAL DIGELAR PENTAS SENI DI GUMAS

oleh -
oleh
PELESTARIAN KEARIFAN LOKAL DIGELAR PENTAS SENI DI GUMAS 1

Kuala Kurun, 15/3/2020 (Dayak News). Dalam upaya melestarikan keariban lokal dilakuan pegelaran seni di Kabupaten Gunung Mas (Gumas).

Pergelaran seni itu ditutup oleh Stap Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Dr. Makmur Ginting, M.Kes.

Penutupan secara resmi dilakukan pada malam puncak pentas Seni II di SMA Negeri 1 Kurun dengan Tema Bertajuk Moderend And Culture (Modernd Dan Budaya), Kamis lalu (12/3/2020).

Seni merupakan suatu hal yang dibutuhkan dalam kehidupan manusia yang dapat mendukung pembentukan karakter yang baik pada diri manusia. Melalui karya seni manusia dapat juga mengungkapkan doa, keinginan, harapan dan cita-cita serta isi hatinya.

“Oleh sebab itu minat seni yang melahirkan karya seni perlu terus ditumbuhkan, dipupuk dan dikembangkan. Seiring dengan Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Gumas periode 2019-2024 yang dirangkum dalam 3 fokus utama yang salah satunya adalah Smart Human Resources/Sumber Daya Manusia (SDM) maka kegiatan Pentas Seni ini dapat dikaitkan dengan peningkatan SDM,” ujranya.

Dalam kesempatan itu pemerintah Kabupaten Gumas sangat mendukung kegiatan pentas seni ini untuk terus dilaksanakan pada tahun-tahun mendatang. Tentunya kegiatan ini terus dievaluasi pelaksanaannya sehingga kualitas pelaksanaannya dan karya seni yang dihasilkan semakin baik dan tidak tertutup kemungkinan akan berkembang cakupan kepesertaanya. Bahkan tidak tertutup kemungkinan menjadi Event parawisata di Kabupaten Gumas.

”Saat ini kita telah memasuki era industrialisasi 4.0 artinya kita memasuki era digitalisasi dimana penggunaan teknologi informasi yang sudah sangat maju salah satunya medsos. diharapkan kepada kita agar kita menggunakan medsos secara bijak sehingga tidak menimbulkan masalah-masalah yang merugikan diri kita sendiri. di era 4.0 ini ada 4 pilar utama dalam pembangunan SDM yang perlu kita perhatikan bersama yaitu : knowledge (wawasan pengetahuan) managerial skill (ketrampilan manajerial) Attitude and Bahvior (Sikap dan Prilaku) Networking (Jejaring),” kata dr. Makmur Ginting, M.Kes.

PELESTARIAN KEARIFAN LOKAL DIGELAR PENTAS SENI DI GUMAS 2

Ditambahkannya, pada saat yang berbahagia ini Pemerintah Kabupaten Gumas mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada seluruh panitia penyelenggara dan semua pihak, yang telah berpartisipasi guna terlaksananya kegiatan ini dengan baik dan sukses.

”Marilah kita berjuang bersama meningkatkan prestasi seni Kabupaten Gumas untuk mewujudkan Gumasq yang bermartabat, maju, berdaya saing, sejahtera dan mandiri,” terangnya.

Sementara Itu Kepala Sekolah SMAN 1 Kurun Batuah, S.Pd mengatakan, terselenggaranya Pentas Seni II ini Sudah dilaksanakan pada hari Selasa 12 Maret dan puncaknya hari ini Kamis 2020, semuanya berjalan dengan baik.

“Pentas Seni yang keli ini sedikit berbeda digelar oleh panitia, yang pertama lomba pentas seninya, sedikit kratif karena pesertanya mengirimkan vidio ke panitia serta diseleksi oleh tim juri, dan dipilih siapa yang terbaik, akan ditampilkan pada acara puncak, kemudian dilaksanakan praktek untuk seni budaya untuk Kelas XII ,” jelasnya Batuah, S.Pd

Dalam kegiatan tersebut juga untuk tahun tahun depan kegiatan pentas seni yang 3 nanti ini bisa menjadi lebih baik, dan harapan kami dengan kegiatan ini secara khuss disekolah ini bisa berkembang lebih maju lagi dan menjadi suatu krativitas generasi muda ketimbang melakukan hal-hal yang negatif.

“Tujuan kegiatan Pentas Seni II ini adalah menghindari, kegiatan-kegiatan yang negatif supaya anak-anak kita bisa melakukan kegiatan yang positif seperti ini, lebih dikembangkan dan menjadi mata pencaharian bagi anak-anak kita bila kembali ke masyarakat,” pungkasnya.(AI/BBU).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.