BUPATI GUNUNG MAS RESMIKAN LABORATORIUM TCM COVID-10 UPT RSUD KUALA KURUN

oleh -
oleh
BUPATI GUNUNG MAS RESMIKAN LABORATORIUM TCM COVID-10 UPT RSUD KUALA KURUN 1

KUALA KURUN, 14/01/2021 (DAYAK NEWS). Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong telah meresmikan laboratorium TCM Covid-19 UPT RSUD Kuala Kurun yang dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Gunung Mas.
“Pada saat ini seluruh dunia sedang dilanda pandemic Covid-19, kurang lebih 203 negara terdampak tidak terkecuali Negara republik Indonesia. Secara Nasional Covid-19 telah ditetapkan sebagai bencana non alam degan dikeluarkannya keputusan Presiden nomor 12 tahun 2020,” Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong, Kamis (11/1/2021).

Berdasarkan update data terakhir (per tanggal 12 Januari 2021) jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Indonesia sebanyak 836.718 orang, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) 10.506 orang dinyatakan sembuh, 6 orang meninggal dunia.

Berbagai upaya untuk mengakhiri pandemic telah dilakukan oleh pemerintah seperti penelitian untuk mendapatkan obat-obatan dan vaksin sebanyak 560 dari dinas kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah. Tetapi sampai sampai dengan saat ini, belum dapat dipastikan kapan pandemi ini akan berakhir.

“Beberapa waktu yang lalu. Kita sudah meresmikan ruang isolasi Covid-19, dan sudah berpungsi denhgan baik, dimana sudah banyak masyarakat yang terkonfirmasi menggunakan ruang isolalsi Covid-19. Dan hari ini, kita disini berkumpul dalam rangka peresmian laboratorium Covid-19, ini merupakan salah satu wujud komitmen pemerintah untuk senantiasa mendukung terselenggarannya pelayanan kesehatan yang lebih baik,” jelasnya.

Dalam beberapa kesempatan memang ada tiga metode untuk menunjang pemeriksaan Covid-19, rapid test utuk skrining, PCR (Polymerase Chain Reaction), dan ters cepat molekuler (TCM) menjadi alat yang digunakan untuk mediagnosa Covid-19. Laboratorium yang melakukan pemeriksaan untuk menentukan diagnosa Covid-19 melalui tes cepat molekuler (TCM). Hasil tes TCM ini dapat diketahui dalam waktu kurang lebih dari dua jam, untuk mentukan pasien positif. Inilah keunggulan laboratorium TCM Covid-19 di UPT RSUD Kuala Kurun.

BACA JUGA :  JAJARAN SIPROPAM POLRES SERUYAN UNIT PROPAM POLSEK SERUYAN TENGAH LAKSANAKAN OPS GAKTIBPLIN

Jaya Samaya Monong dalam sambutannya menyampaikan bahwa kami selaku Pemerintah daerah pun mengucapkan terima kasih
Kepada Bank Kalteng yang telah turut berperan aktif membangun laboratorimTCM Covid-19 melalui dana CSR Bank Kalteng semoga kerjasama yang baik ini akan menjadi contoh bagi perusahaan yang ada di Kabupaten Gunung Mas.

Beliau berharap kepada para petugas kesehatan baik di rumash sakit maupun pukesmas terutama yang bertugas langsung dalam menangani pasien Covid-19 agar selalu memberi pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan professional, sikap yang bisa nyaman dalam menjalani perawatan hingga akhirnya cepat sembuh.

“Kepada masyarakat saya berharap, selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan dan mematuhi setiap himbauan peraturan dari pemerintah,” terang Jaya Samaya Monong.

Sementara itu, Direktur Rumah Sakit dr. Rusni D. Mahar mengatakan, dengan adanya laboratorium TCM ini, maka pelayanan terhadap pasien Covid-19 untuk warga Gunung Mas dan sekitarnya dapat dapat terlayani dengan baik.

RSUD sangat beruntung, karena memiliki alat TCM-TB ini, yang merupakan hibah dari kemenkes pada bulan April 2019, dan tidak lupa kami mengucapkan, “terima kasih sebesar besarnya kepada pihak Bank Kalteng yang telah berkenan menyumbangkan dana CSR untuk rehabilitas laboratorium TCM untuk rehabilitas laboratorium TCM Covid-19, semoga apa yang telah diberikan ini bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Gunung Mas.

Dia juga menambahkan, sejak tanggal 11 Januari 2021, RSUD Kuala Kurun telah memiliki alat untuk mencetak kartu berobat pasien yang dilengkapi dengan dengan barcode untuk memudahkan registrasi dan pencarian data pasien sehingga lebih efektif dan efisien.
“RSUD Kuala Kurun juga telah memiliki simrs yang terintegrasi pada rawat jalan di 8 klinik pelayanan, walaupun masih belum pada tahap sempurna.”

BACA JUGA :  WABUP GUMAS : PELAKSANAAN RENCANA PEMBANGUNAN HARUS BERKORELASI KEPADA HASIL

Kepala Bang Kalteng Cabang Kuala Kurun Empas Umar dalam sambutannya mennerangkan, atas kebijakan Managemen PT. Bank Kalteng sejak tahun 2015 tiap-tiap kantor Cabang sudah dianggarkan untuk dana CSR. Ditahun 2020 atas rekomendasi Bapak Bupati PT. Bank Kalteng Cabang Kuala Kurun sebagai wujud kepedulian dan komitmen membantu Pemerintah Kabupaten Gunung Mas dalam penangana Covid-19 dan sudah dan sudah mengucurkan dana CSR khusu untuk RSUD Gunung Mas seperti pembelian APD, Vitamin dengan nilai Rp. 57.384.000.
Untuk renovasi ruang labotarium sebesar Rp. 119.640.000,- jadi total bantuan CSR PT Bank Kalteng Cabang Kuala Kurun dalam hal penanganan Covid-19 sebesar 177.024.000.

“Beliau juga menerangkan tadi kita sudah melihat bersama raung Lab.TCM Covid-19 sudah rampung harapan kami pihak RSUD Kabupaten Gunung Mas salah satu rumah sakit rujukan untuk memperoleh ijin tempat tesAweb Covid-19 dan segera dapat dipungsikan,” pungkasnya. (PR/DenAL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.