KONI GUMAS GELAR RAPAT PERDANA

oleh -
oleh
KONI GUMAS GELAR RAPAT PERDANA 1

Kuala Kurun,,14/2/2020 (Dayak News). Komite Olah Raga Nasional (Koni) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) yang telah dikukuhkan kepengurusannya oleh Bupati Gumas Jaya S Monong beberapa waktu lalu, kini menggelar rapat anggota.

Rapat Anggota berlangsung khidmat di Gedung GPU Tampung Penyang Kuala Kurun, Jumat (14/2/2020.

Rapat dibuka oleh Staf Ahli Bupati Gumas Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia dr. Makmur Ginting, M. Kes. Hadir Ketua KONI Kabupaten Gumas Febrianto Octafianus, S.HUT, mewakili Kejari Gumas Kepala Seksi Intel Hendri, SH serta Cabang Olahraga (Cabor) dan undangan lainnya.

Ketua pelaksana rapat anggota KONI Kabupaten Gumas, Mely Nathan mengatakan, rapat anggota dilaksanakan berdasarkan AD/ART organisasi. Pesertanya dari 12 cabang olahraga (Cabor).

“Masing-masing perwakilan cabor hadir pada rapat anggota. Ini juga merupakan momentum silaturahmi untuk semuanya,” kata Mely Nathan.

Pada tahun 2020 ini baru kita menyelenggarakan rapat anggota, kita berkeinginan rapat anggota ini pada awal Januari 2020, mengingat kemajuan dari cabang olahraga Kabupaten Gumas pada saat ini mengukir prestasi yang membanggakan. Kita berkeinginan setiap Cabor yang ada di Gumas ini bisa berjalan dengan baik.

KONI GUMAS GELAR RAPAT PERDANA 2

Ketua KONI Kabupaten Gumas Febrianto Octafianus, S.HUT menambahkan program KONI akan membentuk Koordinator Olaraga Kecamatan (KOK). Dalam hal itu kita akan berkoordinasi dengan Kecamatan yang ada di Gumas.

Diharapkan yang pertama adalah kebersamaan yang perlu kita lakukan baik KONI maupun pengurus Cabor yang ada di Gumas, yang kedua sinergisitas yang sangat penting harus dijunjung tinggi.

“Kantor KONI sekarang buka dari jam delapan pagi sampai jam empat sore, mulai Senin sampai Jumat kita standby, kalau ada usulan ada program-program koordinasikan dengan pihak KONI, terima kasih kepada panitia pelaksana yang sudah mensukseskan acara kita hari ini,” pungkasnya.

BACA JUGA :  RAD-KSB Disusun, Pemkab Gumas Upayakan Perkebunan Sawit Swadaya Bersaing Dalam Pasar Internasional

“Bupati Gumas yang diwakili Staf Ahli Bupati Gumas dr. Makmur Ginting, M.Kes membuka acara rapat anggota KONI menyampaikan, olahraga merupakan unsur pokok dan sangat berpengaruh dalam pembentukan jiwa (Rohani) dan jasmani yang kuat,” ujarnya.

Mengingat terdapat banyak pengurus Kabupaten cabor peserta dan fungsional, maka KONI di tuntut untuk dapat melaksanakan tugasnya dengan baik serta memiliki pengelolaan manajemen yang teratur, sehingga menjadi organisasi yang mandiri dalam mencapai tujuan yang diharapkan.

“Disamping itu, peran aktif anggota masyarakat sangat dibutuhkan dalam upaya pencapaiaan tujaun tersebut. Namun pada kenyataannya, pemahaman masyarakat tentang tujuan dan tugas KONI yang masih kurang membuat peran masyarakat belum maksimal,” pungkasnya.(AI/BBU).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.