Kuala Kurun, 8/4/19 (Dayak News). Menjelang pelaksanaan Pemilu 2019, pda 17 April mendatang. Komisis Pemilihan Umum (KPU) Gunung Mas (Gumas), mengumpulkan massa dua hari beruntun pada tempat yang sama. Yakni, di Taman Kota Kuala Kurun.
Pengumpulan massa oleh KPU Gumas, dimulai pada Sabtu (6/4/19) malam, dalam sebuah konser musik bertajuk pemilih berdaulat negara kuat. Kemudian, Minggu (7/4/19) pagi, dilanjutkan dengan KPU Run Pemilu 2019.
Dua event beruntun KPU Gumas tersebut, menghadirkan Artis Ibukota Melinda Pasha yang lagi naik daun dengan lagu hitsnya Aisyah Jamilah, dan Siska Auliya artis Pulau Jawa dari Orkes Lagista yang juga pernah tempat bernaung artis ternama, Nella Kharisma.
Ketua KPU Gumas Stepenson menjelaskan. Event atau kegiatan yang pihaknya laksanakan itu, sebagai upaya menarik simpati masyarakat serta meningkatkan partisipasi pemilih Pemilu 2019.
“Partisipasi pemilih yang tinggi sangat penting, agar tercipta pemilu yang berkualitas dan berintegritas,” jelasnya.
Ia mengatakan, pesta demokrasi Pemilu 2019 mestinya disambut dengan gembira atau sukacita oleh masyarakat. “Tanpa dihantui rasa cemas, waswas, tekanan, serta intimidasi,” katanya.
Ia juga mengajak, masyarakat Gumas yang mempunyai hak pilih untuk dapat menyalurkannya pada 17 April 2019 mendatang. “Jangan sampai golput, mari kita ramai-ramai datang ke TPS untuk mencoblos,” demikian Stepenson.
Sementara itu, selain menghadirkan kedua artis di atas, KPU Gumas juga meghadirkan artis lokal. Serangkaian kegiatan yang digarap Gumas Jaya Event Organizer bekerjasama berjalan aman dan lancar dalam pengawalan aparat TNI dan Polri.(Dayak News/AI/BBU)