PEMKAB GUMAS DUKUNG PROGRAM PENYULUHAN BAHASA INDONESIA BAGI PEGAWAI BADAN PUBLIK

oleh -
oleh
PEMKAB GUMAS DUKUNG PROGRAM PENYULUHAN BAHASA INDONESIA BAGI PEGAWAI BADAN PUBLIK 1
Bupati Gunung Mas, dalam hal ini diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Lurand, membuka secara langsung kegiatan Sosialisasi Bahasa Indonesia Bagi Pegawai Badan Publik.

Kuala Kurun (Dayak News) Bupati Gunung Mas, dalam hal ini diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Lurand, membuka secara langsung kegiatan Sosialisasi Bahasa Indonesia Bagi Pegawai Badan Publik , yang bertempat di Gedung Pertemuan Umum Damang Batu pada selasa (16/03/2021).

Pada kesempatan itu Lurand menyampaikan bahwa, Pemerintah Daerah Gumas mengapresiasi dan turut mendukung terhadap program yang dijalankan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, yakni dalam kegiatan Penyuluhan Bahasa Indonesia bagi Pegawai Badan Publik yang diadakan di wilayah Gumas.

Beliau juga menganjurkan untuk menggunakan serta menerapkan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar pada keadaan lingkungan sesuai kaidahnya.

“Target yang hendak dicapai dalam kegiatan pembinaan bahasa yang amat penting adalah menumbuhkan sikap yang positif terhadap bahasa Indonesia,” jelas Lurand.

Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Tengah melalui, Kasubbag Tata Usaha Ahli Bahasa Rebda Agus Prabowo, mengatakan kegiatan penyuluhan ini merupakan agenda rutin setiap tahunnya, yaitu semacam, pengendalian, observasi atau pemantauan dan ini nanti, ada penyegaran pada peserta, dan terakhir kita ada penyerahan piagam penghargaan.

“Itu tidak hanya untuk badan Publik saja, melainkan juga untuk media masa, lembaga swasta, seperti perhotelan dan lain lain,” ucapnya saat wawancara, (16/3/21).

Sambungnya, materi yang di siapkan khusus untuk badan Publik semacam, tata naskah Dinas, surat tugas dan hal yang rill, dalam pelayanan, sehingga ada batasan dalam penggunaan bahasanya.

Banyak penggunaan dalam tata bahasa yang sekarang seperti, bahasa luar dan multitafsir. “Itu yang ingin kita ingin perbaiki bersama, khususnya juga di Kabupaten Gumas ini,” pungkasnya.

Harapan saya dalam kegiatan ini, dapat memberi manfaat yang
positif, dalam upaya menambah pengetahuan. “Ada perubahan yang terjadi dalam tatanan bahasa, yang baik dan benar,” tutupnya. (PR/AI/Den)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.