POSITIF COVID-19 DI KALTENG BERTAMBAH JADI 3 ORANG

oleh -
oleh
POSITIF COVID-19 DI KALTENG BERTAMBAH JADI 3 ORANG 1

Palangka Raya, 24/3/2020 (Dayak News). Data hingga Selasa sore (24/3/2020) pasien positif virus corona atau covid-19 bertambah menjadi tiga orang di Kalimantan Tengah (Kalteng).

Sementara untuk orang dalam pengawasan (ODP) meningkat menjadi 236 orang 220 orang hari sebelumnya, sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) 48 orang dari 39 orang hari sebelumnya.

Hal itu diungkapkan Ketua Gugus Tugas Covid-19 Pemprov Kalteng Leonard S Ampung dalam siaran persnya yang dikendalikan melalui group wartawan mitra di Biro Humas Pemda Kalteng diterima Dayak News, Selasa sore (24/3/2020).

Dikatakan, berdasarkan data 48 kasus yang ada, hasil pemeriksaan pasien yang dinyatakan negatif 21 orang. ” Kita menunggu hasil laboratorium 24 orang dan positif 3 orang,” tandasnya.

Penambahan kasus DPD pertanggal 25 Maret 2020 tersebut, terjadi di 4 kabupaten/kota. “Senin (23/3/2020) total PDP 39 orang dan hari ini 48 orang. Jadi bertambah 9 orang. Peningkatan PDP sebanyak 9 orang dari Kota Palangka Raya 6 orang, Sukamara 1 orang, Kapuas 1 orang, dan Murung Raya 1 orang,” ucapnya. (Pr/Hms/BBU).

BACA JUGA :  ARUS MUDIK DARI LUAR NEGERI MELALUI ENTIKONG MENINGKAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.