Plt. BUPATI KAPUAS SAMPAIKAN TANGGAPAN LAPORAN HASIL RESES DPRD KABUPATEN KAPUAS DALAM RAPAT PARIPURNA

oleh -
oleh
Plt. BUPATI KAPUAS SAMPAIKAN TANGGAPAN LAPORAN HASIL RESES DPRD KABUPATEN KAPUAS DALAM RAPAT PARIPURNA 1
lt Bupati Kapuas Drs. HM Nafiah Ibnor, MM saat sampaikan jawaban atas Laporan Hasil Reses penyampaian laporan kegiatan dewan pada masa persidangan II tahun sidang 2023, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kapuas, (9/5/2023).

Kuala Kapuas (Dayak News) – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kapuas, Drs. HM Nafiah Ibnor, MM, menyampaikan jawaban terhadap Laporan Hasil Reses DPRD Kabupaten Kapuas dalam rapat paripurna ke-4 masa persidangan II tahun sidang 2023 DPRD Kapuas, yang berlangsung pada Selasa (9/5/2023).

Rapat paripurna tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kapuas dengan agenda utama penyampaian laporan hasil reses dari anggota dewan masing-masing daerah pemilihan, dan dipimpin oleh Ketua DPRD Kapuas, Ardiansah.

Plt. BUPATI KAPUAS SAMPAIKAN TANGGAPAN LAPORAN HASIL RESES DPRD KABUPATEN KAPUAS DALAM RAPAT PARIPURNA 2

Selain laporan hasil reses, rapat paripurna ini juga menjadi kesempatan untuk menyampaikan laporan mengenai kegiatan dewan selama masa persidangan II tahun sidang 2023.

Plt Bupati Kapuas, HM Nafiah Ibnor, menyatakan bahwa sebagian besar laporan hasil reses anggota DPRD Kapuas meminta pemerintah untuk beberapa hal, seperti penambahan tenaga guru dan tenaga kesehatan, serta perbaikan infrastruktur jalan dan bangunan sekolah.

“Nantinya, tanggapan terhadap permohonan tersebut akan kami rangkum dan dibahas bersama dengan organisasi perangkat daerah masing-masing,” ujar Nafiah.

Nafiah Ibnor juga berharap agar DPRD dan pemerintah daerah dapat bekerja sama dalam mengalokasikan anggaran sehingga masyarakat dapat hidup dalam keadaan aman, damai, dan maju.

“Insya Allah, DPRD dan pemerintah daerah akan sepakat dan bekerja sama dalam melaksanakan pembangunan demi keamanan dan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya. (Rob/Den)

BACA JUGA :  EMPAT SISWA SMK NEGERI 1 KUALA KAPUAS SELESAIKAN TUGAS MAGANG DI SEKRETARIAT DPRD KABUPATEN KAPUAS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.