REKANAN PEMASOK BAHAN MAKANAN KECEWA ATAS SIKAP KEPALA RUTAN KUALA KAPUAS

oleh -
oleh
REKANAN PEMASOK BAHAN MAKANAN KECEWA ATAS SIKAP KEPALA RUTAN KUALA KAPUAS 1
Rutan Kuala Kapuas Kelas IIB Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah (Kalteng).

Palangka Raya (Dayak News)– Rekanan yang menjadi pemasok bahan makanan untuk warga binaan Rumah Tahanan (Rutan) kecewa atas sikap Kepala Rutan (Karutan) Kuala Kapuas Kelas IIB Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah (Kalteng), yang menolak bahan makanan untuk warga binaan.

“Saya sangat kecewa sikap Karutan Kapuas, Toni Aji Priyanto yang menolak bahan makanan untuk warga binaan,”cetus Kuasa Direktur CV Denissa Bersaudara Kuala Kapuas, Hady Kusnadie ketika menggelar konferensi pers di kediamannya Jalan Seroja Kuala Kapuas, Selasa (1/6/2021).

Menurutnya kalau proyek pengadaan bahan makanan tersebut, merupakan program pembinaan penyelenggaraan pemasyarakatan dari Kementerian Hukum Dan HAM untuk Rutan Kapuas TA 2021 dengan nilai Rp 2 milyar lebih.

“Kontrak terhitung mulai 1 Januari – 31 Desember 2021. Kini sudah berjalan lima bulan, namun tanggal 31 Mei 2021 Karutan Kapuas mengeluarkan surat pemutusan kontrak,”tandasnya.

REKANAN PEMASOK BAHAN MAKANAN KECEWA ATAS SIKAP KEPALA RUTAN KUALA KAPUAS 2
Direktur CV Denissa Bersaudara Kuala Kapuas, Hady Kusnadie ketika menggelar konferensi pers di kediamannya Jalan Seroja Kuala Kapuas, Selasa (1/6/2021).

Bahkan, timpal Hady, ketika dirinya hari ini Selasa (1/6) datang mengantar bahan makanan untuk warga binaan ke Rutan Kapuas justru Karutan menolak.

“Saya bingung dengan Karutan Kapuas, karena kembali mempertanyakan surat kuasa Direktur CV Denissa Bersaudara.
Padahal itu sudah jelas dan memiliki legalitas melalui akta notaris. Dalam hal ini Dari Dody Ependy kepada dirinya,”beber Hady.

“Maaf kawan-kawan media, saya tak memberikan komentar apa-apa mengingat hari ini libur,”ujar Karutan Kapuas, Toni Aji Priyanto dikonfirmasi wartawan, Selasa (1/6/2021). (Rob/Den).

BACA JUGA :  DISKOMINFO KAPUAS SAMBUT KUNJUNGAN DISKOMINFOPERSANTIK KATINGAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.