Kasongan, 26/5/2020 (Dayak News). Jalan menuju Desa Talingke Kecamatan Tasik Payawan Kabupaten Katingan hingga kini masih putus karena daerah tersebut dalam kodisi banjir.
Warga yang hendak memasuki Desa Talingke maupun ke luar wilayah desa antre naik fery modifikasi guna melintasi ruas jalan yang masih terendam banjir.
Ruas jalan menuju Desa Talingke sudah lama terendam banjir, terutama saat musim penghujan. Ruas jalan yang terendam banjir itu sepanjang sekitar satu kilometer dari Desa Talingke.
Selain dihadapkan dengan masalah infrastruktur yang belum bisa dilalui kendaraan karena terendam banjir, sejauh ini warga Desa Talingke juga terisolasi dengan sinyal telepon genggam atau handphone.
Pasalnya, tidak semua wilayah desa jaringan telekomunikasi bagus, sehingga tidak jarang warga harus mencari tempat dimana posisi sinyal handphone muncul. Sebenarnya, pihak desa setempat sudah berlangganan internet atau Wifi guna mendukung kelancaran kegiatan desa. (Dan)