GALIAN JALAN TERGENANG AIR, SATU KELUARGA CELAKA

oleh -
oleh
GALIAN JALAN TERGENANG AIR, SATU KELUARGA CELAKA 1

Kasongan, (Dayak News) – Malang menimpa Norhadi (35) bersama anak dan isteri. Perjalanan jauh yang telah ditempuh dari Anjir Pasar, Kabupaten Barito Kuala, Provinsi Kalimantan Selatan, saat hampir sampai tujuan, mengalami kecelakaan tunggal, Kamis (11/11), sekira pukul 20.30 WIB. Akibat kecelakaan itu, ia bersama keluarga harus menjalani rawat inap di Rumah Sakit Mas Amsyar Kasongan.

Norhadi yang dihubungi, Jumat (12/11) menceritakan, berangkat dari Anjir Pasar dengan tujuan Desa Kereng Pangi, Kabupaten Katingan, pagi hari. Dalam perjalanan, keluarga kecil ini sempat singgah di beberapa tempat untuk beristirahat.

Setiba di lokasi kejadian antara Hampangen dan Bukit Batu, hari sudah gelap dan kondisi jalan hujan lebat. Namun, pria yang berniat bekerja di bengkel sepeda motor di Kereng Pangi ini, tetap melanjutkan perjalanan. Naas, sepeda motor Vario tahun 2014 yang dibawanya, menabrak lubang yang tertutup genangan air. Akibatnya, ia bersama anak dan isteri terjungkal dan mengalami luka serius pada lengan, kaki dan kepala.
“Padahal, kecepatan sepeda motor cuma 60 km/perjam, tapi lobang galian jalan tertutup genangan air dan tiada penerangan. Semestinya jalan yang rusak dan akan diperbaiki diberi tanda,” tuturnya.

Beruntung sopir truk yang lewat, berinisiatif memberi pertolongan dan mengantar mereka menuju Rumah Sakit.

“Anak saya luka parah di bagian kepala. Kami terpaksa menjalani rawat inap di Rumah Sakit,” pungkasnya. (Dan)

BACA JUGA :  JALAN POROS PALANGKA RAYA - KUALA KURUN RUSAK BERAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.