Kasongan, (Dayak News) -Ada pesan yang patut disimak dari Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Katingan, terkait kecelakaan yang menewaskan, Lukman, di jalur Soekarno Hatta, Rabu, (20/10), Sekira, jam 22.08 WIB.
Sebagaimana Informasi dari Polres Katingan, Awalnya, Lukman, melaju dengan kecepatan tinggi menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter MX warna biru dari arah Pendahara menuju Kasongan. Tiba di tikungan S atau jalur tengkorak persimpangan perumahan pejabat Katingan, kendaraan melebar ke sebelah kanan jalan, sehingga menghantam dump truk yang dikemudikan oleh Sally.

Kapolres Katingan AKBP P. Sonny Bhakti Wibowo, SH, S.IK, M.IK melalui Kasatlantas, Iptu Lenina Olin, S.Trk. membenarkan peristiwa itu. “Pengendara sepeda motor atas nama Lukman tewas di tempat, sedangkan pengemudi dump truk masih menjalani pemeriksaan,” katanya, Jumat (22/10).
Terkait kejadian itu, Kasatlantas menyampaikan himbauan Agar lebih berhati-hati dan tingkatkan lagi kewaspadaan ketika membawa kendaraan bermotor. “Jangan mengendarai kendaraan dengan kecepatan yang berlebih karena medan tikungan, sehingga membuat kendaraan rawan tidak bisa dikendalikan. Utamakan keselamatan dalam berkendara,” pungkasnya. (Dan)