PASRAMAN MEMBUAT UMAT HINDU KAHARINGAN TIDAK TERTINGGAL DENGAN UMAT AGAMA LAIN

oleh -
oleh
PASRAMAN MEMBUAT UMAT HINDU KAHARINGAN TIDAK TERTINGGAL DENGAN UMAT AGAMA LAIN 1
Ketua PHDI Kabupaten Katingan,I Ketut Fuorent Kusamba (baju merah) saat menyerahkan SK Kepengurusan Pasraman Kecamatan Bukit Raya.

Kasongan,(Dayak News)– Kementrian Agama RI melalui Dirjen Bimas Hindu telah memprogramkan sekolah non formal, Pasraman yang diharapkan akan menjadi cikal-bakal Pendidikan formal atau Negeri.

Di Kabupaten saat ini sudah ada kurang lebih 12 Pasraman yang tersebar dibeberapa Desa yang Mayoritas Umatnya Hindu Kaharingan.

Menurut Kasie Bimas Hindu Kementerian Agama Kabupaten Katingan,Samaya Muliyono, saat ini sudah ada fasilitas Pendidikan non formal yang disebut Pasraman, yang sudah tersebar di beberapa Desa dan Ibu Kota Kecamatan di Kabupaten Katingan.

Pria kelahiran Desa Tumbang Manggo, Kecamatan Sanaman Mantikei itu berharap dengan adanya Pasraman,Umat Hindu Kaharingan, terutama Anak-anak selaku penerus Generasi Hindu Kaharingan tidak akan tertinggal, Pasraman sifatnya Pendidikan non Formal.

“Kalau di Agama lain seperti Sekolah Minggu atau Pesantren”katanya, disela-sela sambutannya pada Eksebisi Mantir Basarah baru-baru ini.

Pasraman di SK kan oleh Parisada Hindu Dharma Indonesia yang ada ditingkat Kabupaten.

Terkait mata pelajaran yang diajarkan, menurut Samaya, fokus pada Ajaran-ajaran Umat Hindu Kaharingan, seperti Mengendayu, Membuwur Behas, Tandak, pada intinya yang ada hubungannya dengan upacara Ritual Umat Hindu Kaharingan. ucapnya.

Ia berharap kepada Umat Hindu Kaharingan agar Proaktif atau memiliki rasa kepedulian untuk mendirikan Pasraman, karena persyaratannya sangat mudah. “ada yang kurang jelas silahkan koordinasi langsung ke Penggurus atau Ketua PHDI Kabupaten Katingan.”terangnya.

Dan semoga Pasraman kedepannya akan menjadi cikal-bakal Sarana Pendidikan Formal atau Negeri.harapnya.

Sementara Ketua Perisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Katingan,I Ketut Fuoreant Kusamba mengungkapkan kalau ingin maju dan Sukses dasarnya adalah Sumber Daya Manusia (SDM) dan ini harus ditingkatkan sehingga Umat Hindu Kaharingan tidak akan tertinggal dengan Umat-umat lainya.

BACA JUGA :  MENGENAL SOSOK KASI INTELIJEN KATINGAN

“Semoga Pasraman yang sudah dibentuk dapat berjalan sesuai dengan harapan, sehingga akan menambah wawasan dan SDM Generasi Umat Hindu Kaharingan”Tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.