KAPOLRES KOBAR PANTAU PELAKSANAAN RAPID TEST PERSONEL PAM TPS

oleh -
oleh
KAPOLRES KOBAR PANTAU PELAKSANAAN RAPID TEST PERSONEL PAM TPS 1

Pangkalan Bun,7/12/2020 (Dayak News).  Untuk memastikan pelaksanaan pengamanan coblosan Pilkada serentak berlangsung lancar dan sehat tanpa menimbulkan kluster baru penyebaran Covid-19.

Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Devy Firmansyah turun langsung memantau pelaksaan rapid test anggota pengamanan Pilkada yang digelar di Labkesda Kobar, Senin (7/12/2020) siang.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengecek kesehatan anggota Polres Kobar yang akan melaksanakan pengamanan TPS dalam rangka Pilkada dan apabila ada yang dalam hasil tes tersebut reaktif akan diganti oleh anggota yang masih sehat,” beber Devy.

Pelaksanaan rapid test ini tampak dihadiri juga PJU, Kapolsek jajaran, serta anggota Polres Kobar.

“Kita berharap seluruh rangkaian Pilkada ini dapat berjalan lancar dan aman,” pungkasnya. (PR/AR/Den)

BACA JUGA :  PUPUK JIWA NASIONALISME, KODIM PANGKALAN BUN GELAR UPACARA BENDERA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.