Plt. Kadis Dikbud Kobar, Inspeksi Sarana dan Prasarana Sekolah yang Tidak Layak

oleh -
oleh
Plt. Kadis Dikbud Kobar, Inspeksi Sarana dan Prasarana Sekolah yang Tidak Layak 1
Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotawaringin Barat, Jamri bersama, Legislator dari Partai Gerindra Muhammad AR, Lurah Madurejo Januar S.IP, Kepala Sekolah SDN 3 Madurejo Kastaniah, Spd.SD beserta beberapa guru foto bersama di depan kantor kepala sekolah SDN 3 Madurejo.

Pangkalan Bun (Dayak News) – Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kotawaringin Barat, Jamri melakukan inspeksi mendadak ke SDN 3 Madurejo yang berada di Jl. Iskandar Pangkalan Bun, Rabu pagi (30/08/2023).

Setelah mendapat laporan dari Kepala Sekokah SDN 3 Madurejo, Kastaniah, Spd SD melalui Legislator dari Partai Gerinda, Muhammad AR perihal adanya bangunan sekolah rusak dan wc yang tidak memadai di SDN 3 Madurejo, Plt. Kadis Dikbud Kobar turun ke lokasi di dampingi Muhammad AR dan Lurah Madurejo Deni Januar, S.IP untuk melihat secara langsung kondisinya.

“Begitu diberitahu oleh Pak Muhammad AR adanya sekolah yang memerlukan bantuan dikarenakan kondisi wc dan gedung kantor sekolah yang rusak dan tidak layak serta dapat membahayakan bagi siswa, saya ditemani beliau langsung ke SDN 3 Madurejo,” ujar Jamri.

Menurutnya, pembangunan sarana dan prasarana sekolah seharusnya direncanakan dan dirancang dengan baik meliputi semua kebutuhan siswa dan para guru untuk memperlancar proses belajar di sekolah.

Plt. Kadis Dikbud Kobar, Inspeksi Sarana dan Prasarana Sekolah yang Tidak Layak 2

“Site Plan yang tepat dalam membangun infrastruktur sekolah sangat diperlukan. Jadi sangat disayangkan selama ini pembangunan sarana dan prasarana sekolah tidak mengacu kepada site plan terpadu dunia pendidikan, yang akhirnya pada saat kebutuhan mendesak akan bangunan baru tidak memungkinkan lagi, karena lahan yang ada sudah tidak memungkinkan untuk dibangun,” ungkap Jamri.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 3 Madurejo, Kastaniah, Spd.SD menyampaikan terimakasih atas respon cepat dari Plt. Kadis Dikbud Kobar berkenaan dengan kurangnya wc untuk murid dan ruang guru yang sudah tidak layak di SDN 3 Madurejo.

“Sekolah kami berisi lebih dari 160 siswa. Dengan kondisi wc yang hanya bisa difungsikan 2 bilik saja, tentunya sangat mengganggu kelancaran aktivitas murid. Ditambah lagi wc tersebut berada satu lorong, dimana wc anak laki-laki dan perempuan berdampingan,” jelas Kastaniah.

Ia berharap dengan melihat langsung kondisi sekolah dan keperluan prasarana lainnya yang telah disampaikan, Plt. Kadis Dikbud Kobar dapat memberikan solusi terbaik untuk membangun dan merehab sarana prasarana yang diperlukan sekolah.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Muhammad AR yang selalu siaga dengan merespon dan menindaklanjuti keluhan kami kepada dinas terkait,” kata Kepala Sekolah SDN 3 Madurejo.

Saat diwawancarai awak Media Dayak News, Legislator dari Partai Gerinda, Muhammad AR mengatakan bahwa infrasruktur sarana dan prasarana sekolah merupakan faktor utama penunjang dalam dunia pendidikan. Pemerintah harus hadir untuk menyukseskan program pendidikan nasional dengan menjamin terpenuhinya fasiltas penunjang dunia pendidikan.

“Kegiatan ini bukan agenda dari DPRD, kebetulan saya berasal dari Dapil 1 dan SDN 3 Madurejo juga di Dapil 1. Ibu Kepala Sekolah menyampaikan keluhan mengenai keadaan sekolah dan saya mengajak Kepala Dinas untuk mengecek langsung kondisinya. Alhamdullilah, beliau berkenan hadir,” kata Muhammad AR.

Legislator dari Partai Gerindra yang juga anggota komisi C DPRD Kotawaringin Barat yang membidangi infrastruktur ini menyampaikan, agar pemerintah memberikan perhatian lebih terhadap kondisi sekolah-sekolah yang ada di Kotawaringin Barat.

“Sekolah merupakan sarana pelayanan dasar untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan negara. Jadi ini merupakan tanggungjawab kita bersama untuk membantu agar proses belajar dapat berjalan dengan baik dan lancar.” jelasnya.

Berkenaan dengan adanya bangunan milik Kelurahan Madurejo yang bagian atapnya rusak serta masuk di halaman sekolah SDN 3 Madurejo, Lurah Madurejo Januar S.IP menyatakan pihaknya akan mengecek terlebih dahulu status bangunan tersebut.

“Kami akan cek terlebih dahulu status bangunan tersebut. Jika bangunan tersebut merupakan aset kelurahan, kami siap mengkondisikannya demi mendukung dunia pendidikan di Kobar, khususnya kelurahan madurejo.” kata Januar. (YPN/ADI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.