LAKUKAN MONITORING DAN PEMBINAAN SATGAS PENANGANAN COVID-19, BUPATI BLITAR KUNJUNGI DESA SELOREJO

oleh -
oleh
LAKUKAN MONITORING DAN PEMBINAAN SATGAS PENANGANAN COVID-19, BUPATI BLITAR KUNJUNGI DESA SELOREJO 1
Bupati Blitar Rini Syarifah bersama Camat Selorejo Dwi Reni Narulita. di Ruang TP PKK.


Blitar (Dayak News) Dalam rangka Monitoring Pembinaan Satgas penanganan Covid-19,Bupati Blitar Hj Rini Syarifah melakukan kunjungan ke desa Selorejo, Kecamatan Selorejo (1/4/21).

Kedatangan Mak Rini (panggilan akrab Bupati Rini syarifah) ke Kantor Desa Selorejo kali ini,untuk meninjau secara Langsung Posko PPKM Mikro yang berada di Kantor Desa serta ber,audiensi dengan Satgas dan tim relawan.

Sejumlah Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Hadir turut mendampingi kunjungan Bupati.

Kepala Desa Selorejo Edy Subiantoro dalam sambutanya mengatakan, Pemdes Selorejo sudah mengikuti Petunjuk Mengenai Penanganan Covid-19 dengan membentuk Satgas dan Tim relawan untuk melaksanakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro di Desa.

LAKUKAN MONITORING DAN PEMBINAAN SATGAS PENANGANAN COVID-19, BUPATI BLITAR KUNJUNGI DESA SELOREJO 2
Bupati Blitar, menyerahkan Bantuan Disinfiktan Kepada Kepala Desa Selorejo.

“Pada Situasi Pandemi saat ini,untuk penanganan Covid-19 kita sudah bentuk Tim relawan dan tim PPKM Mikro.intinya,lanjut edy,kami telah melaksanakan instruksi dari Pemerintah. Alhamdulilah untuk Desa Selorejo minim warga yang terpapar Covid” terang edy.

Lebih lanjut,edy menyampaikan jika Pemerintah Desa Selorejo telah memiliki mobil yang khusus di gunakan untuk kegiatan penanganan Covid,serta fasilitas lainya seperti rumah isolasi dan tim kelompok kerja (pokja) Selorejo sehat yang di gerakan oleh TP-PKK Desa Selorejo.

“Kami sangat berterima kasih atas kunjungan Ibu, dan mudah- mudahan selalu diberikan Kesehatan serta umur yang panjang, agar kita bisa bersua lagi bersama,bersinergi membangun masyarakat Desa Selorejo khususnya dan Blitar pada umumnya ” Pungkas edy.

Sementara, dalam kunjungan ini,mak Rini mengatakan agar seluruh elemen masyarakat aktif untuk menerapkan protokol kesehatan.hal ini dilakukan agar tidak terjadi kasus baru.

LAKUKAN MONITORING DAN PEMBINAAN SATGAS PENANGANAN COVID-19, BUPATI BLITAR KUNJUNGI DESA SELOREJO 3
Bupati Blitar Rini Syarifah bersama Jajaran Muspida di Balai Desa Selorejo, Kabupaten Blitar.

Rini berharap tidak terjadi penambahan jumlah kasus positif dan muncul kluster baru di Selorejo.” kita harapkan tidak terjadi kluster baru di Selorejo. Seluruh elemen masyarakat hendaknya bekerjasama untuk menekan angka kasus positif”,Urainya.

BACA JUGA :  BARESKRIM POLRI - DEWAN PERS SEPAKAT KERJASAMA CEGAH KRIMINALISASI TERHADAP WARTAWAN

Pada kesempatan itu,Rini Juga memberikan bantuan disinfiktan.Rini beserta rombongan juga meninjau ruang isolasi yang berada di sisi utara balai Desa.

Turut mendampingi kunjungan Bupati,Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Blitar,Achmad Cholik. kepada dayaknews.com,Cholik menyampaikan apresiasinya untuk Desa Selorejo.di katakanya,Desa Selorejo selama ini aktif dan sigap dalam memerangi Covid-19.

“Kami apresiasi Desa Selorejo,yang mana telah mempersiapkan fasilitas dan pelayanan Kesehatan masyarakat di masa Pandemi ini”.ucap Cholik singkat.

Di akhir kunjunganya,Bupati Perempuan yang Pertama di Blitar ini, menyempatkan diri untuk beraudiensi dengan Camat Selorejo,Dwi Reni Narulita. nampak keduanya memasuki ruangan TP-PKK berkoordinasi mengenai pelaksanaan mekanisme gerakan PKK Desa- Kecamatan Selorejo. (DA).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.