SETELAH BALI, XURYA TERUSKAN EKSPANSI PLTS ATAP KE SELURUH INDONESIA

oleh -
SETELAH BALI, XURYA TERUSKAN EKSPANSI PLTS ATAP KE SELURUH INDONESIA 1
Bagian atas Tamora Square, Canggu, Bali yang dipasang perangkat PLTS Atap Xurya. (FOTO: IST)

Bali (Dayak News) – Tamora Square Bali menjadi salah satu pengguna baru sumber daya listrik yang dihasilkan dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) startup energi Xurya. Tamora memasang PLTS Atap dengan kapasitas 86,8 ribu kWH/tahun.

Managing Director Xurya Eka Himawan, melalui rilis yang disampaikan ke redaksi Dayak News, Rabu (29/3/2023), menjelaskan, Tamora dan menjadi bangunan komersial pertama di Bali yang menggunakan PLTS Atap Xurya.

“Ekspansi ke luar Pulau Jawa di awal tahun 2023 ini merupakan bentuk kontribusi Xurya terhadap upaya pemerintah untuk meningkatkan penggunaan PLTS sesuai dengan target Dewan Energi Nasional dalam penggunaan Energi Baru Terbarukan (EBT) sebesar 23 persen pada 2025,” ujar Eka.

Diterangkannya, Xurya merupakan startup energi terbarukan yang mempelopori metode Rp 0,- dalam pembiayaan PLTS Atap.

Pulau Bali sendiri menjadi pulau ke-4 bagi Xurya dalam melakukan ekspansi bisnisnya, setelah sebelumnya Xurya berhasil melakukan proyek instalasi atap di Pulau Sumatra, Jawa, dan Sulawesi, bekerja sama dengan Tamora Square, yaitu sebuah lifestyle hub yang berlokasi di daerah strategis Canggu.

Proyek PLTS Atap ini telah diselesaikan pada bulan Februari lalu dan saat ini sudah mulai beroperasi.

“Kami melihat pangsa pasar di luar Pulau Jawa sangat potensial, mengingat Indonesia merupakan negara tropis yang mendapatkan sinar matahari hampir sepanjang tahun,” lanjutnya.

Ditambahkan Eka, kerja sama Xurya dengan Tamora Square menjadi langkah awal dalam memperluas jangkauan pasar PLTS Atap di Indonesia, khususnya di luar Pulau Jawa.

“Kami mengapresiasi dan mendukung komitmen Tamora Square dalam mewujudkan bisnis yang ramah lingkungan serta berkelanjutan, mendukung pemerintah dalam pemanfaatan EBT,” tandasnya.

Sejak awal didirikan, Tamora Square dirancang sebagai sebuah lifestyle hub modern yang unik. Hal itu sejalan dengan salah satu visi Tamora yaitu menciptakan urban space yang memiliki banyak ruang hijau, pemasangan PLTS Atap ini diharapkan dapat mempertegas komitmen Tamora dalam mendukung penggunaan energi bersih di Indonesia.

SETELAH BALI, XURYA TERUSKAN EKSPANSI PLTS ATAP KE SELURUH INDONESIA 2

Co-Founder Tamora Square Mark D Ching menyebutkan, pemasangan PLTS Atap ini merupakan salah satu langkah yang mereka ambil untuk mewujudkan visi dari Tamora Square.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan ruang publik yang berorientasi pada efisiensi dan berkelanjutan. Memiliki tujuan yang sama dalam mengurangi emisi gas rumah kaca, kami mempercayakan Xurya untuk melakukan instalasi PLTS Atap di Tamora Square,” katanya. (din)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.