Medan (Dayak News) – Konsep Masyarakat Ekonomi Syariah ini sebenarnya selaras dengan Pemerintah Kota Medan, ada namanya Masih Mandiri yang sudah berjalan di Kota Medan. Nanti akan kita satukan dengan MES, untuk membantu melancarkan program Pemerintah, dan mendorong Visi dan Misi dari MES.
Kepada seluruh Pengurus MES ini, manfaatkan diri saya sebagai Wakil Wali Kota dan kita manfaatkan untuk kebaikan kita kedepan.
Kelompok-kelompok yang ada di Kota Medan yang punya tujuan yang lebih baik, tidak bisa berjalan dengan sempurna, kalau tidak bisa bersinergi dengan Pemerintah.
Hasilnya tidak akan bisa berjalan dengan finansial secara individu tanpa berkolaborasi dengan Pemerintah. Hal tersebut diungkapkan Wakil Walikota Medan Aulia Rahman SE saat pidato dalam acara MES di Madani Sabtu (28/10/2023).
Lanjut Wakil Walikota Aulia, nanti kita akan mencoba kerjasama dengan BAZNAS, akan saya pertanyakan kemana Dana Umat Islam, jangan dimanfaatkan bersama dengan Jajaran Pengurus aja, ” Jangan Pakai Peci Tapi Nilep Juga”.
Makanya banyak yang benci sama saya, karena mulutnya tidak bisa direm, dan ini memang fakta. Jangan masyarakat mau percaya dengan Zakat ini, kalau Kelompok Zakatnya aja tidak amanah menjalankan. Makanya kita akan koordinasi, kita buat semacam kerangka kerja, sebagai acuan kita untuk bekerjasama. (Said Kamal Dewak S.Sos)