BAWA MANDAU, PRIA TIDAK DIKENAL SERANG PETUGAS SPBU

oleh -
BAWA MANDAU, PRIA TIDAK DIKENAL SERANG PETUGAS SPBU 1

Palangka Raya (Dayak News) – Seorang pria yang tidak diketahui identitasnya, Sabtu (28/05) Siang Sekitar Pukul 13.45 WIB tiba-tiba memasuki Halaman Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Jalan G.obos Palangka Raya dan langsung melakukan Penganiayaan terhadap salah satu petugas SPBU yang kala itu sedang bertugas melayani pelanggan.

Sontak kejadian ini langsung menjadi perhatian masyarakat yang sedang mengantri mengisi bahan bakar kendaraannya, namun tidak ada satupun masyarakat yang berani membantu dikarenakan pelaku yang datang menggunakan kendaraan jenis trail tersebut membawa sebilah senjata tajam jenis mandau yang diikatkan dipinggang sebelah kiri.

Tidak berselang lama, setelah orang tidak dikenal tersebut setelah puas melakukan penamparan terhadap karyawan spbu dan penganiayaan, pelaku langsung tancap gas, beruntung kejadian tersebut langsung terekam cctv milik spbu.

Saat ditemui dilokasi kejadian yaitu di SPBU jalan G.obos Palangka Raya, SH (46) Operator SPBU yang menjadi korban didampingi Kanit III SPKT Ipda Tri Marsono yang menerima laporan mengungkapkan saat dirinya sedang melayani pelanggan untuk mengisi bbm, tiba-tiba dirinya dari belakang langsung dipukul orang yang tidak dikenal hingga tersungkur dijalur mobil.

BAWA MANDAU, PRIA TIDAK DIKENAL SERANG PETUGAS SPBU 2

“Saya tadi lagi hadap belakang mas, sedang mempersiapkan jumlah yang ingin diisi, tiba-tiba kepala saya dipukul dan perut saya ditendang tapi saya ga sempat liat siapa, sampai saya tersungkur kepala saya kembali ditendang pakai kakinya, teman-teman yang lain mau nolong tapi dia langsung mau narik mandau yang dibawanya.” Terang Korban.

Sementara Itu, Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Budi Santosa melalui Kanit III SPKT Polresta, Ipda Tri Marsono mengungkapkan pihak kepolisian setelah menerima laporan adanya penyerangan yang berujung penganiayaan terhadap pekerja SPBU langsung bergerak cepat menuju SPBU atau lokasi kejadian.

BACA JUGA :  INI HAL UTAMA UNTUK MASYARAKAT CEGAH PENYEBARAN RABIES DILINGKUNGANNYA

“Kita sudah kumpulkan rekaman cctv yang ada dispbu, dan sudah meminta keterangan dari korban dan saksi yang merupakan rekan kerja korban di spbu, sementara dari pengakuan korban sendiri tidak mengenali pelaku yang melakukan aksi membabi buta terhadap dirinya dan tidak pernah terlibat masalah dengan pelaku.” Tukasnya.

Hingga berita ini selesai diketik, Kepolisian dari Unit Reskrim masih melakukan analisa dan pengejaran terhadap pelaku yang diduga masih berada diwilayah kota Palangka Raya. (AJn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.