BERPOLITIK PERLU DEWASA, JANGAN MEMBUAT RETAK KELUARGA

oleh -
oleh
BERPOLITIK PERLU DEWASA, JANGAN MEMBUAT RETAK KELUARGA 1

Palangka Raya, 18/2/2020 (Dayak News). Berkaitan agenda politik sangat dituntut kedewasaan sikap dan mental.Jangan telalu empati atau simpati memberi dukungan yang dijagokan masing-masing sampai terjebak keretakan keluarga.

Dalam rangka mengecek kesiapan warga menyukseskan Sensus Penduduk 2020 (SP 2020) dan ajang Pilkada Gubernur-Wakil Gubernur, Camat Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Saepullah,menyebut tidak ada kendala yang cukup berarti.

“Kami membantu sepenuhnya tugas Badan Pusat Statistik yang melaksanakan pencatatan,” kata sang Camat pada Dayak News, Selasa (18/2/2020), di ruang kerjanya, Jl. Simpei Karuhei.

Dijelaskannya, menurut jadwal maka pada 27 Februari nanti akan ada sosialisasi lagi dari pihak BPS di aula kecamatan.

Ditambahkan Saepullah, memang agak riskan warga yang kelas bawah belum terlalu familiar memasukkan data awal ke situs sensus.bps.go.id tersebut. Untuk itu memang harus ada kiat dari BPS melakukan sosialiasi tambahan.

Terkait persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kalteng ke depan, Camat kelahiran 1976 itu menyebut tidak ada pemilik identitas penduduk ganda yang masih tercatat di wilayahnya. Terkecuali yang memang baru-baru ini saja datang ke wilayah Kecamatan Jekan Raya.

Saepullah menghimbau agar semua pihak turut menyukseskan ajang Pilkada Kalteng dan menghasilkan pemimpin yang amanah dan terpercaya oleh rakyat.

“Marilah menyukseskan Pilkada Kalteng, boleh beda pilihan, tapi jangan meretakkan persatuan kita semua,” imbuh Saepullah. (CPS/BBU).

BACA JUGA :  Kompak!! BPPRD dan Satpol PP Gelar Razia THM, Sasar Penyalahgunaan Izin Usaha Hingga Telat Pajak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.