BESOK, 1.500 ORANG MASSA ADAT KALTENG AKAN GELAR AKSI DAMAI TOLAK TBBR

oleh -
oleh
BESOK, 1.500 ORANG MASSA ADAT KALTENG AKAN GELAR AKSI DAMAI TOLAK TBBR 1

Palangka Raya (Dayak News) – Sebanyak 1.500 orang yang tergabung dalam Perkumpulan Masyarakat Adat Kalteng, direncanakan akan menggelar aksi damai menolak keberadaan TBBR atau Tariu Borneo Bangkule Rajakng pada Jumat (26/11/2021) Pagi.

Koordinator aksi Masyarakat Adat Kalteng, Bambang Irawan yang dihubungi awak media via sambungan telepon, Kamis (25/11) siang membenarkan bahwa akan ada aksi massa secara damai dengan menerjunkan 1.500 orang yang tergabung dalam Masyarakat Adat Kalteng.

“Ini sebagai bentuk respon kami selaku masyarakat adat Kalteng dengan banyaknya pertimbangan terkait kegiatan TBBR dimana kami melihat aksi yang dilakukan TBBR meresahkan.” Ungkap Bambang Irawan.

Selain meresahkan menurut Bambang, TBBR hingga kini tidak terdaftar sebagai organisasi masyarakat di Kantor Badan Kesbangpol provinsi Kalimantan Tengah serta TBBR tidak pernah mau berkoordinasi, menghargai dan tidak menganggap Ormas kelembagaan adat dan ormas adat dayak yang ada diprovinsi kalimantan tengah

Ditambahkan Bambang, Mereka pun telah bersurat meminta izin kepada Polda Kalteng terkait aksi massa yang akan dilaksanakan pada Jumat (26/11) besok yang akan direncanakan dimulai pada Pukul 08.00 WIB di dua tempat yaitu Bundaran Besar Palangka Raya dan Betang Kapakat DAD Jalan RTA Milono Palangka Raya. (PR/AJn)

BACA JUGA :  VIRTUAL POLICE HUMAS POLDA KALTENG KEMBALI BINA WARGA NET YANG SEBARKAN HOAX TERKAIT COVID-19

Response (1)

  1. Asal jangan ada udang di balik udang ya pak bambang buat mengkikis kearifan lokal yang masyarakat asli yang makin coba dihilangkan, kembalikan kalteng seperti dulu lagi yang penuh ciri khas lokal gak kayak sekarang !!!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.