DINIHARI, KANTOR BAWASLU KOTA PALANGKA RAYA TERBAKAR HEBAT

oleh -
oleh
DINIHARI, KANTOR BAWASLU KOTA PALANGKA RAYA TERBAKAR HEBAT 1
Kebakaran hebat kembali terjadi disalah satu gedung Perkantoran pemerintahan milik Badan Pengawas Pemilu Kota Palangka Raya, Kamis (20/07/2023) Dinihari sekitar Pukul 04.40 WIB.

Palangka Raya (Dayak News) – Kebakaran hebat kembali terjadi disalah satu gedung Perkantoran pemerintahan milik Badan Pengawas Pemilu Kota Palangka Raya, Kamis (20/07/2023) Dinihari sekitar Pukul 04.40 WIB.

Kantor yang terletak di Jalan Tjilik Riwut KM 3.8 Kelurahan Bukit Tunggal Kecamatan Jekan Raya dan sebelumnya ditempati Dinas Kependudukan dan catatan Sipil Kota Palangka Raya tersebut usai warga pulang melaksanakan sholat subuh.

Dirmanto (52) warga sekitar lokasi kejadian mengungkapkan bahwa dirinya terkejut saat keluar dari mesjid usai menunaikan sholat subuh, dimana saat itu api sudah sangat besar.

“Awalnya saya kira toko saya yang terbakar, karena tepat mengarah ke toko, saya langsung berlari dan ternyata yang terbakar bangunan kantor Bawaslu.” Jelasnya kepada dayaknews.com

Lanjutnya, dirinya berangkat dari rumah sekitar pukul 04.10 WIB untuk melaksanakan sholat subuh, dan saat berangkat tidak ada merasa hal yang curiga bahkan tanda-tanda kebakaran pun dirinya tidak melihat ataupun mencium sesuatu yang terbakar.

Ditempat yang sama, Acil Neni (45) mengungkapkan saat kejadian dirinya sedang berada di dapur untuk memasak sarapan anaknya yang akan berangkat kesekolah.

“Sekitar jam 04.30 WIB nah, ada mencium bau kaya gosong gitu, cuma awalnya saya kira suami ada bakar sampah, sekalinya ga lama dengar tetangga teriak kebakaran, dan masya allah kantor sebelah yang terbakar.” Ungkap acil Neni.

Tidak berselang lama sejumlah unit pemadam kebakaran baik dari Pemerintah Kota Palangka Raya, BPK swakarsa, BPBD dan Unit AWC Polresta Palangka Raya tiba dilokasi kejadian untuk memadamkan dan melokalisir kebakaran agar tidak meluas.

“Pukul 05.25 WIB api sudah berhasil kita kuasai sepenuhnya, berjibaku bersama teman-teman relawan lainnya, sehingga api bisa kita minimalisir dan padam. Untuk kerusakan dipastikan 100 Persen terbakar.” Terang Chogang, Danru Regu 1 Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangka Raya.

Sementara itu, dari pandangan mata wartawan Dayaknews.com dilokasi kejadian, nampak bangunan yang sudah berumur tersebut runtuh berserakan, selain akibat faktor lamanya bangunan, juga atap konstruksi kayu sirap jadi pemicu cepatnya rembetan api menjalar dan membakar hingga bagian depan kantor.

Kejadian Kebakaran ini telah diketahui oleh Pihak kepolisian, namun hingga berita ini selesai ketik dan tayang, belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait akan penyebab kebakaran. (AJn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.