DPW PARTAI PRIMA SOROTI DUALISME KEPENGURUSAN OKP KARANG TARUNA

oleh -
oleh
DPW PARTAI PRIMA SOROTI DUALISME KEPENGURUSAN OKP KARANG TARUNA 1
Ramses L. Tundan

Palangka Raya, (Dayak News) – Ketua Umum Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Prima Provinsi Kalimantan Tengah, Ramses L. Tundan menyoroti adanya dua kepengurusan Organisasi Kepemudaan (OKP) Karang Taruna Provinsi Kalimantan Tengah.

Secara khusus Ramses mendoakan agar yang terbaik solusi islah dari kedua kubu yang berbeda dan mudahan semuanya bisa terselesaikan dengan musyawarah mufakat dengan menjunjung tinggi falsafah Huma Betang.

Kata Ramses, sebagai rakyat dan pemuda biasa saya mengamati kurang baik kalau lama-lama dualisme ini dibiarkan jadi kurang baik dan pengkaderan mandeg. Adanya keterpecahan begini Kalteng justru pada saat kita sedang memerlukan kader-kader pemuda yang hebat dan mau bekerja untuk daerah kita. Untuk itu hemat saya Karang Taruna bisa terus bermitra dengan Pemerintah Daerah di semua tingkatan itu akan lebih baik. Marilah untuk mengetengahkan semangat kebersamaan dan menghindari pertentangan. Tidak ada yang tidak bisa diselesaikan baik-baik.

Kepengurusan Karang Taruna Provinsi Kalteng dikukuhkan melalui Surat Keputusan Gubernur Kalteng Nomor 188.44/148/2023 tanggal 31 Maret 2023 tentang Susunan Pengurus Provinsi Karang Taruna Kalteng Masa Bhakti 2023-2028. Ketua Umum dijabat oleh Chandra Ardinata. Sedangkan kepengurusan Karang Taruna versi sebelumnya memilih Eddy Rustian sebagai Ketua Umum meskipun dalam perjalanannya tidak mendapatkan pengakuan dari Pemerintah Provinsi sekalipun katanya sudah direstui oleh Pengurus Nasional Karang Taruna (PNKT) beberapa waktu lalu. (CPS)

BACA JUGA :  Masyarakat Perlu Cermati Uang Mutilasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.