Palangka Raya (Dayak News) – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menyelenggarakan Forum Sosialisasi Pemilihan Serentak Tahun 2024 dengan tema “Ayo, sampaikan Aspirasimu, Wahai Anak Muda!” di Aula Palangka, Universitas Palangka Raya. Rabu, 13 September 2023.
Acara ini bertujuan untuk mempersiapkan pemilih muda Kalimantan Tengah menghadapi Pemilu dan Pilkada Serentak 2024.
Dalam sambutannya Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) Kemkominfo, Dr. Usman Kansong, mengingatkan akan pentingnya berpartisipasi dalam proses demokrasi.
Diungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh peserta forum sosialisasi. Selain itu, penekanan diberikan pada pentingnya Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 sebagai pesta demokrasi yang akan menentukan pemimpin dan wakil-wakil rakyat yang berpihak pada rakyat.
Pemilu pada tanggal 14 Februari 2024 akan memilih Presiden dan Wakil Presiden serta Calon Anggota Legislatif (Anggota DPR RI, DPRD, dan DPD RI). Sementara Pemilihan Serentak pada 27 November 2024 akan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota dari 548 daerah pemilihan.
Pentingnya partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi ditegaskan, dengan harapan bahwa partisipasi masyarakat pada Pemilu 2024 akan lebih tinggi daripada Pemilu sebelumnya. Data dari Komisi Pemilihan Umum menunjukkan bahwa pemilih terdiri dari berbagai generasi, dengan generasi milenial dan generasi Z sebagai kelompok terbesar.
Dalam era digital, pemahaman literasi demokrasi, pendidikan politik, dan pencegahan penyebaran hoaks sangat penting. Mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan analitis, kritis, dan berpartisipasi dalam wacana publik dengan konstruktif.
Kemenkominfo telah menyelenggarakan serangkaian sosialisasi serupa di beberapa kampus, termasuk Universitas Palangka Raya, karena beberapa provinsi memiliki partisipasi masyarakat yang rendah pada Pemilu sebelumnya. Provinsi Kalimantan Tengah termasuk salah satu yang partisipasinya rendah.
Pesan untuk menghindari politik uang juga disampaikan, dengan mengkampanyekan program “Hajar Serangan Fajar” yang bertujuan untuk menjaga integritas pemilihan.
“Pesan saya kepada adik-adik mahasiswa, bahwa lima menit kehadiran kamu di TPS untuk mencoblos (menentukan pemimpin) akan berdampak pada lima tahun kedepan masa depanmu dan orang-orang terdekatmu,” kata Dr. Usman Kansong. (Red)