Palangka Raya (Dayak News) – Tabligh akbar yang akan diadakan oleh Habib Umar bin Hafidz direncanakan berlangsung pada hari Rabu, tanggal 23 Agustus 2023, di stadion Tuah Pahoe Palangka Raya. Acara ini diharapkan akan dihadiri oleh ratusan ribu jamaah dari berbagai daerah, baik dari dalam maupun luar Kalimantan Tengah.
Untuk memfasilitasi kehadiran jamaah dalam acara tabligh akbar tersebut, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Palangka Raya juga turut berperan dengan membangun sebuah rest area di lokasi madrasah, yang terletak di Jalan Tjilik Riwut km 4,5 setempat.
“Hal ini sangat strategis karena jarak antara MAN dengan tempat acara sangat dekat, hanya sekitar 300 meter. Dengan posisi yang demikian, madrasah kami menjadi salah satu titik vital untuk rest area jamaah yang akan menghadiri tabligh Habib Umar,” jelas H. Fauzi, Kepala MAN Kota, saat memimpin rapat persiapan pada Jumat, 18 Agustus 2023, di ruang workshop keterampilan.
Mantan Kepala Sekolah MAN Kabupaten Pulang Pisau juga menambahkan bahwa selain menyediakan tempat istirahat, madrasah juga menyediakan fasilitas penginapan yang mampu menampung sekitar 250 jamaah. Penginapan tersebut mencakup auditorium, dua ruang kelas, serta asrama putra dan putri.
Para pelintas yang singgah di rest area juga akan disuguhkan hidangan gratis yang telah disiapkan oleh tim relawan. Ketua panitia rest area MAN Kota Palangka Raya, Khalid Fitri, menjelaskan bahwa selain akomodasi bagi jamaah, mereka juga menyediakan tempat parkir untuk kendaraan bermotor dan mobil.
“Kami memiliki kapasitas untuk menampung sekitar 1000 motor dan 50 mobil,” ungkap Khalid, yang juga menjabat sebagai wakamad Humas MAN Kota Palangka Raya.
Dalam rangka memastikan kelancaran acara serta menjalin solidaritas, panitia rest area MAN Palangka Raya juga membuka pintu untuk sumbangan donasi berupa dana maupun barang seperti makanan dan minuman siap saji.
“Sumbangan dapat diberikan langsung baik berupa uang atau barang ke sekretariat posko rest area MAN Kota Palangka Raya yang terletak di halaman depan madrasah. Kami yakin bahwa sumbangan dari para dermawan akan menjadi ibadah yang bernilai, dan kami akan menggunakan sumbangan tersebut sepenuhnya untuk mendukung pelaksanaan tabligh akbar yang mulia ini,” tambah Khalid. (Ist)