TAK MASUK AKAL, PETUGAS BANYAK TEMUKAN BENDA MEMATIKAN DI RUTAN

oleh -
oleh
TAK MASUK AKAL, PETUGAS BANYAK TEMUKAN BENDA MEMATIKAN DI RUTAN 1

Palangka Raya, 14/12/19 (Dayak News). Petugas gabungan yang melaksanakan giat razia malam di Rutan Kelas (Rutan) 2 A Palangka Raya menemukan benda-benda yang terbilang mematikan namun tak masuk akal.

Dari puluhan barang yang disita, mata Wartawan kami dari Dayaknews.com tertuju dengan satu barang sederhana yang biasa kita temukan dan selalu ada didalam rumah kita yaitu korek api gas dan sendok.

Namun hal tersebut sudah biasa kita lihat, tetapi hal satu ini mungkin bisa buat kita geleng-geleng, karena dari gagang sendok dan korek api gas ini, tercipta sebuah senjata tajam yang apabila digunakan penghuni lapas untuk melakukan kejahatan didalam lapas akan sangat berbahaya berujung kematian.

Selain menemukan batang sendok yang sudah dimodifikasi menjadi sebuah pisau penusuk, Masih banyak benda-benda Berbahaya jika tidak segera diamankan bisa membahayakan penghuni dan petugas Rutan yang sedang berjaga.

Kepala Divisi Permasyarakatan Kanwil Kemenkumham Provinsi Kalteng, Hanibal menyayangkan banyaknya benda-benda yang sebenarnya tidak diperbolehkan masuk kelingkungan rutan, bisa dengan gampang ditemukan saat razia ini, padahal petugas rutan sudah super ketat dalam penjagaan agar barang-barang ini tidak masuk dan menjadi barang pribadi dikalangan penghuni rutan

“Kedepannya akan kita kembali perketat sistemnya, Jika ada permainan dari petugas rutan akan kita usut dan akan kita proses sesuai peraturan yang berlaku, seperti pemindahan kerja hingga pemecatan, dan bagi penghuni rutan yang kedapatan memiliki benda-benda berbahaya akan kita beri sanksi tidak bisa mendapatkan kunjungan hingga kita masukan keruang isolasi,” tandas Hanibal.(AJN/BBU)

BACA JUGA :  Ditreskrimsus Polda Kalteng Amankan 2 orang Pemalsuan izin Usaha Migas, 2 Truck 5000 Liter dan 1 Kapal Turut Diamankan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.