Polres Kotim – Polsek Sungai Sampit Polres Kotawaringin Timur (Kotim) jajaran Polda Kalteng. Polsek Sungai Sampit melalui Bhabinkamtibmas rutin menyambangi Kantor Desa untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan menjalin sinergitas dengan Pemerintah.
Seperti yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Desa Sumber Makmur Aipda Adiyatma yang terlihat menyambangi Kantor Desa Sumber Makmur Kec. Mentaya Hilir Utara Kab. Kotim, Senin (27/06/2022) pagi.
Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas berkoordinasi dengan Staf Desa terkait perkembangan situasi Kamtibmas terkini dan permasalahan apa saja yang dialami warga.
Saat dikonfirmasi ditempat terpisah, Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Sungai Sampit AKP Irwan, S.H. membenarkan bahwa para Bhabinkamtibmas rutin mengunjungi desa binaan, berkoodinasi dengan pemerintah setempat sebagai upaya preventif atau pencegahan gangguan kamtibmas.
Lebih lanjut Kapolsek menegaskan, kegiatan sambang dengan Aparat Desa tersebut dilakukan sebagai bentuk pengawasan dalam pelaksanaan program pembangunan Desa yang telah digulirkan melalui Dana Desa, sehingga dapat benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas diharapkan dapat mempererat hubungan kerjasama dalam hal pemeliharaan kamtibmas sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman,” tutup Irwan. (dy-spt)