Pengamana Haul dan Tabligh Akbar di Panti Asuhan Putra Borneo Sampit.

oleh -

Kotim (13/12/2021) – Tim Patroli Sat Samapta Polres Kotim jajaran Polda Kalteng, melaksanakan Patroli dan Pengamanan Haul dan Tabligh Akbar di Panti Asuhan Putra Borneo Jalan teratai 4 atau Jalan Suprapto Selatan, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng.

Kapolres Kotim, AKBP Abdoel Harris Jakin,S.I.K, M.Si, melalui Kasat Samapta AKP Agung Budi Santoso, S.H., M.M. menjelaskan kegiatan Haul dan Tabligh Akbar yang dilaksanakan hari Minggu, 12 Desember 2021 pada jam 12.00 WIB diselenggarakan untuk mengenang 100 hari almarhum K.H. M. Ridwan Baseri ( Guru Kapuh ) serta Haul Syekh Abdul Qodir Jailany, Habib Ali Bin Muhammad Al Habsyi, Syarif Husin Bin Awwad bin Umar Bahasyim dan H. Basyuni bin H. Syamsi.

Kegiatan tersebut menghadirkan penceramah dari Tabalong Prov. Kalsel yaitu Guru Muhammad Yanor dan dihadiri oleh perwakilan Unsur Forkopimda Kotim serta jamaah sekitar 700 orang, dalam kegiatan tersebut di pimpin padal Ipda Djoko Istanto.

“Dalam kegiatan tersebut tim patroli sampaikan pesan pesan kamtibmas kepada tamu undangan yang hadir dan selalu didiplin protokol kesehatan” pungkas Kasat Samapta.

BACA JUGA :  Kerjasama Dengan BTN, Rumkit Bhayangkara Palangka Raya Dukung Perumahan Personel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.