Polsek Jaya Karya Intensif Laksanakan Patroli Pasar dan Obyek Vital

oleh -
Polsek Jaya Karya Intensif Laksanakan Patroli Pasar dan Obyek Vital 1

TBnews.kalteng.polri.go.id, Untuk mewaspadai tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas lainnya saat lebaran. Polsek Jaya Karya kesatuan Polres Kotim Polda Kalteng aktif menggelar patroli kepolisian, Kamis (05/05/2022).

Sasaran patroli yaitu toko perhiasan (emas), patroli kepolisian Polsek Polsek Jaya Karya juga menyasar objek vital seperti kantor perbankan, sekolah, tempat ibadah, gerai gerai ATM, serta pusat keramaian masyarakat lainnya seperti pasar tradisional.

Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi kejahatan konvensional seperti pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian dengan pemberatan (curat) di wilayah setempat.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Jaya Karya AKP Triawan Kurniadi, S.H., S.A.P, menyebutkan, patroli di seluruh objek vital di wilayah hukum Polsek Jaya Karya sudah rutin dilakukan baik pagi, siang, sore dan malam.

”Kegiatan patroli dan sambang kamtibmas adalah untuk antisipasi tindak kriminal, salah satunya di toko emas agar situasi aman dan kondusif,”ujar Kapolsek Jaya Karya AKP Triawan Kurniadi, S.H., S.A.P.

Pada kegiatan ini, ia juga untuk menyampaikan imbauan kamtibmas kepada pemilik, karyawan dan petugas keamanan toko emas yang berada di pasar H. Umar Hasyim Samuda agar selalu waspada guna mengantisipasi terjadinya tindak kriminal.

”Kami imbau mereka agar hati hati dan waspada, pastikan kamera CCTV yang terpasang dalam kondisi aktif dan jika terjadi sesuatu segera mungkin menghubungi kantor polisi setempat,” lanjutnya.

Tak lupa, petugas kepolisian mengimbau, warga agar waspada terhadap peredaran uang palsu, terutama pada bulan puasa, dimana kegiatan masyarakat di pasar mulai meningkat.

“Waspada peredaran uang palsu, apalagi para pedagang di pasar tradisional kebanyakan belum punya alat pendeteksi keaslian uang,” tutup Kapolsek Jaya Karya AKP Triawan Kurniadi, S.H., S.A.P. ($md)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.