Polsek Sabangau Laksanakan Patroli Gardu Induk PLN

oleh -
Polsek Sabangau Laksanakan Patroli Gardu Induk PLN 1

Polresta Palangka Raya – Personel Polsek Sabangau Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng terus berupaya menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif di Wilayahnya dengan menggiatkan patroli sambang.

Sebagaimana yang dilaksanakan oleh Kanit SPKT Polsek Sabangau Aiptu Cecep Suryana pada hari Senin (27/6/2022) malam dengan menyambangi obyek vital gardu induk PLN di bilangan Jalan Mahir Mahar Km. 10 Kelurahan Sabaru Palangka Raya.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sabangau Iptu Dhini Fitriana Lestari menjelaskan kegiatan tersebut rutin dilakukan guna memastikan salah satu obyek vital di wilayah Kecamatan Sabangau tersebut senantiasa aman dan kondusif.

“Patroli tersebut juga bertujuan untuk menjalin kemitraan dengan petugas yang berada di lokasi dengan berdialog sembari menyampaikan pesan Kamtibmas dan imbauan protokol Kesehatan (Prokes) 5M,” ujar Dhini.

Kepada petugas dan karyawan PLN dilapangan, personel Polsek juga menyampaikan agar senantiasa waspada terhadap ancaman gangguan Kamtibmas dan pelaku tindak pidana serta jangan ragu untuk melaporkan ke Polsek Sabangau apabila memerlukan kehadiran petugas Kepolisian. (b1b)

BACA JUGA :  Cegah PMK, Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng Sambangi Pemilik Peternakan Kambing dan Sapi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.