Kuala Pembuang (Dayak News) — Untuk meningkatkan sinergitas antara Satlantas Polres Seruyan dan Guru SDN 1 Kuala Pembuang II (Pembimbing Pocil) melakukan koordinasi terkait pelampilan yang akan di adakan pada saat perayaan Hut RI Ke-78 yang berlangsung pada tanggal 17 Agustus 2023.
Dalam hal tersebut, Kapolres Seruyan AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., melalui Kasat Lantas Polres Seruyan IPTU Prio Amboro, S.T. sangat mengapresiasi dengan memberikan dukungan dan support terhadap anak-anak Pocil serta Pembimbing Pelatih.
Kasat Lantas Polres Seruyan berpesan kepada Pembina Pelatih Pocil agar selalu berkoordinasi dalam hal apapun terkait kelancaran dalam proses Latihan maupun nanti saat kesiapan saat penampilan, Jumat (11/08/2023). (PR/Den)