Kuala Pembuang (Dayak News) – Jajaran Polda Kalteng, Satpolairud Polres Seruyan guna mewujudkan situasi kamtibmas aman dan kondusif di wilayah bantaran sungai dan daerah pesisir, maka Satuan Polairud Polres Seruyan rutin melaksanakan kegiatan sambang warga, Selasa (26/03/2024) pagi.
Sambang warga dilaksanakan dengan mengunjungi masyarakat yang bermukim di daerah bantaran sungai dan pesisir sambil menggelar kegiatan patroli rutin.
Kapolres Seruyan AKBP PRIYO PURWANTO S.I.K., melalui Kasat Polairud IPTU Sriyono, S.H. mengatakan sambang warga juga bertujuan untuk Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) yaitu melindungi, mengayomi, dan melayani.“Untuk terwujudnya situasi kamtibmas aman dan kondusif di wilayah perairan, maka kami terus menggalakkan kegiatan patroli dan sambang warga,” katanya
Selain itu sambang warga juga untuk terjalinnya tali silaturahmi dalam upaya memelihara keamanan dan ketertiban di wilayah pesisir. Kemudian patroli dilakukan guna mencegah terjadinya tindak kejahatan atau aksi kriminalitas di wilayah perairan setempat.
“Kepada warga pesisir kami selalu meminta perannya untuk bersama-sama ikut menjaga keamanan dan ketertiban, jika memerlukan kehadiran aparat kepolisian segera menyampaikan laporan melalui nomor telepon yang telah disediakan, “ tukasnya. (PR/Den)