POLISI WANITA POLRES SERUYAN RAYAKAN HARI JADI KE-75 DENGAN KEGIATAN “POLWAN GOES TO SCHOOL”

oleh -

Kuala Pembuang (Dayak News) — Dalam rangka merayakan Hari Jadi Ke-75 Polisi Wanita Republik Indonesia, Polwan Polres Seruyan menyelenggarakan kegiatan “Polwan Goes To School” di SMA Negeri 1 Kuala Pembuang, Kecamatan Kuala Pembuang II, Kabupaten Seruyan, pada hari Senin, 7 Agustus 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh wakil kepala sekolah SMA Negeri 1 Kuala Pembuang, Kanit PPA Satreskrim Polres Seruyan, serta siswa-siswi SMA Negeri 1 Kuala Pembuang. Acara ini bertujuan untuk menginspirasi para siswa agar semangat dalam belajar meraih cita-cita, menjadi anak berprestasi, dan bijak dalam bermedia sosial.

Polwan Polres Seruyan yang terlibat dalam kegiatan ini dipimpin oleh IPDA MELDAWATI, S.H., dan turut diikuti oleh BRIPKA SITI HAWA, BRIPTU NETTY ASTUTY, BRIPTU SAKINAH PATI MADYA, S.I.P, dan BRIPDA NURUL AULIA.

Kapolres Seruyan Polda Kalteng AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., M.H, melalui IPDA MELDAWATI,S.H., Senior Polwan Polres Seruyan, selaku penanggung jawab kegiatan, menyampaikan pesan kepada para siswa-siswi untuk menggunakan alat komunikasi dengan baik dan bijaksana. Ia juga mengingatkan untuk memanfaatkan handphone untuk hal-hal yang positif, seperti kepentingan sekolah, mencari wawasan, atau menambah ilmu pengetahuan. Penggunaan handphone yang tidak baik dapat berakibat buruk, salah satunya adalah terpengaruh berita hoaks.

Semoga kegiatan “Polwan Goes To School” ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi positif bagi para siswa-siswi SMA Negeri 1 Kuala Pembuang dalam mencapai cita-cita dan menghadapi perkembangan teknologi dengan bijak. (PR/Den)

BACA JUGA :  GIAT PEMANTAUAN HARGA DAN KETERSEDIAAN MINYAK GORENG DALAM RANGKA ANTISIPASI KELANGKAAN MINYAK GORENG DI WILKUM POLSEK SERUYAN HULU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.