Kuala Pembuang (Dayak News) – Dalam upaya mencegah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Polres Seruyan melalui jajaran Polsek Danau Sembuluh melaksanakan sosialisasi dialogis kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa pagi (2/7/2024) di Desa Sembuluh I, Kecamatan Danau Sembuluh, Kabupaten Seruyan, Provinsi Kalimantan Tengah.
Kapolres Seruyan AKBP Priyo Purwanto, S.I.K., melalui anggota Polsek Danau Sembuluh, menyampaikan maklumat Kapolda Kalteng kepada masyarakat setempat. Dalam sosialisasi tersebut, masyarakat diingatkan untuk tidak membakar hutan dan lahan karena banyak dampak negatif dan sanksi berat yang dapat diberikan kepada pelanggarnya.
“Mencegah lebih baik daripada mengobati,” ujar Kapolsek Danau Sembuluh. Dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat, diharapkan bencana Karhutla dapat dicegah atau setidaknya dikurangi.
Selain memberikan informasi tentang bahaya dan dampak kebakaran hutan dan lahan, sosialisasi ini juga mengajarkan masyarakat untuk segera melapor ke Polsek atau BPBD setempat jika melihat tanda-tanda Karhutla. Jika memungkinkan, masyarakat juga diharapkan ikut berperan dalam upaya pemadaman untuk mewujudkan Indonesia bebas asap.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan Indonesia bebas asap, sehat untuk kita semua demi masa sekarang maupun masa yang akan datang,” kata Kapolsek Danau Sembuluh.
Dengan adanya sosialisasi ini, Polsek Danau Sembuluh berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan dari ancaman kebakaran hutan dan lahan. Partisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan sehat bagi semua. Polsek Danau Sembuluh akan terus melakukan kegiatan serupa guna memastikan pesan pencegahan Karhutla tersampaikan dengan baik kepada seluruh lapisan masyarakat. (PR/Den)