Kuala Pembuang (Dayak News) — Kali ini personel Satlantas Polres Seruyan melaksanakan pengawalan Rombongan KAJATI Prov.Kalteng Dari Perbatasan Kotim – Seruyan, Sabtu (30/09/2023).
Kapolres Seruyan AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K., M.H. yang dijelaskan Kasat Lantas Iptu Prio Amboro, S.T. mengatakan, kegiatan pengawalan ini dilaksanakan dalam rangka menjaga arus lalulintas, agar tetap aman dan kondusif.
Hal ini dilaksanakan dengan harapan terciptanya keamanan saat pelaksanaan pengawalan berlangsung. (PR/Den)