Kuala Pembuang (Dayak News) — Polres Seruyan terus meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan dalam pengamanan Markas Komando (Mako) Polres Seruyan. Langkah ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan keselamatan personil, fasilitas, dan masyarakat sekitar.
Wakapolres Seruyan Kompol Hendry, S.E., mengatakan bahwa peningkatan kesiapsiagaan ini bertujuan untuk mencegah dan menghadapi potensi ancaman keamanan. “Kami akan terus meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan untuk menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat,” ujarnya.
Beberapa langkah pengamanan yang dilakukan oleh Polres Seruyan antara lain Peningkatan patroli keamanan di sekitar Mako Polres, Pemasangan kamera pengawas (CCTV) untuk memantau aktivitas, Penempatan petugas keamanan tambahan dan Peningkatan koordinasi dengan satuan keamanan lainnya.
Peningkatan kesiapsiagaan dan kewaspadaan ini diharapkan dapat Meningkatkan keamanan dan keselamatan masyarakat, Mencegah kejahatan dan gangguan keamanan dan Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. (PR/Den)