KEAMANAN RUANG TAHANAN MENJADI PRIORITAS PROPAM DAN KANIT SPKT POLRES SERUYAN HINGGA LAKUKAN CEK RUANG TAHANAN DAN BARANG BAWAAN

oleh -
KEAMANAN RUANG TAHANAN MENJADI PRIORITAS PROPAM DAN KANIT SPKT POLRES SERUYAN HINGGA LAKUKAN CEK RUANG TAHANAN DAN BARANG BAWAAN 1

Kuala Pembuang (DayakNews)– Piket SPKT Polres Seruyan Polda Kalteng dan Personil Propam melakukan pengecekan pada ruang tahanan di markas komandonya (mako), Jalan Jend. Ahmad Yani Kuala Pembuang, Selasa (7/9/2021) pagi.

Kanit I SPKT, AIPDA SUWARJI memimpin pengecekan tersebut selepas pelaksanaan apel serah terima piket pukul 08.00 WIB, yang dibantu oleh personel Propam, jaga tahanan Satsamapta bersama Sattahti Polres Seruyan.

Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kanit I SPKT AIPDA SUWARJI mengatakan “Pengecekan ini dilakukan guna mencegah segala bentuk kerawanan, seperti masukkan barang-barang terlarang, tahanan yang sakit hingga mengantisipasi kaburnya tahanan,”.

Petugas pun mengecek kesehatan dan jumlah tahanan, serta melakukan razia pada ruang tidur para tahanan, selain itu juga barang titipan pembesuk tidak lupa diperiksa sebelum diijinkan masuk ke dalam ruang tahanan.

Setelah melakukan pengecekan, Aipda Suwarji pun mengingatkan petugas yang berjaga tahanan agar selalu waspada dan berhati-hati saat bertugas, mengingat kerawanan yang dapat terjadi apabila ada kesempatan.

“Jangan lengah saat menjaga ruang tahanan, selalu waspada dan lakukan pengecekan secara berkala, apabila terjadi gangguan keamanan segera laporkan kepada piket operasional lainnya,” imbaunya (PR/Den)

BACA JUGA :  POLRES SERUYAN LAKSANAKAN KEGIATAN LATIHAN PENGGUNAAN SENJATA API DI LAPANGAN TEMBAK WICAKSANA LEGHAWA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.