JAGA KETAHANAN PANGAN, ANGGOTA POLSEK PANTAI LUNCI SAMBANGI KEBUN WARGA

oleh -

SUKAMARA, 28/01/2021 (Dayak News) – Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan, Angggota Polsek Pantai Lunci jajaran Polres Sukamara, Polda Kalteng Bhabinkamtibmas Desa Sungai Cabang Barat Briptu Iwan Kristiyanto aktif melakukan kunjungan ke perkebunan milik warga yang ada di Desa Sungai Cabang Barat, Sukamara, Kalteng, Kamis pukul 11.30 WIB.

Dalam kunjungannya kali ini ke Kebun milik warga, Iwan mengajak warga untuk berkomunikasi apabila ada kendala-kendala di lapangan serta melihat sejauh mana ketahanan pangan di Desa sungai cabang Barat.

Iwan menyampaikan bahwa kegiatan ini dalam rangka mengunjungi dan membina warga merupakan dukungan dari Polsek Pantai Lunci dalam program Pemerintah untuk menjaga Ketahanan Pangan Nasional di masa Pandemi Covid-19.

“kami akan sering melakukan kunjungan dan pembinaan kepada para petani, mengajak masyarakat untuk terus melakukan kreativitas dalam pertanian dan peternakan. Serta berikan dukung kepada mereka dalam bercocok tanam untuk menjaga Ketahanan Pangan”. Ujar Iwan.(pr/sol)

BACA JUGA :  TMMD KODIM 1014, BERKESAN DI HATI WARGA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.