Anggota TNI Datangi Polsek Kapuas Timur Ucapkan Selamat Hari Bhayangkara Ke 76

oleh -
Anggota TNI Datangi Polsek Kapuas Timur Ucapkan Selamat Hari Bhayangkara Ke 76 1

Polres Kapuas – Momen Hari Bhayangkara turut disambut pihak TNI, dalam hal ini jajaran Koramil 1011/03 Anjir Serapat di bawah kepemimpinan Danramil Lettu Sunaryo bersama anggota mengunjungi Mapolsek Kapuas Timur untuk memberikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun Ke 76 Polri. Jumat (1/7/2022) pukul 09.45 WIB.

Rombongan disambut oleh Kapolsek Kapuas Timur Iptu Eko Sutrisno, S.H.M.M beserta seluruh anggota Polsek Kapuas Timur di Mapolsek Kapuas Timur.

Danramil menyampaikan Ucapan Selamat Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 76 , semoga Polri semakin jaya dan sinergitas yang sudah berjalan baik dapat terus terjaga untuk menciptakan situasi yang kondusifitas wilayah Kapuas Timur
harap Sunaryo.

“Sebagai Kapolsek Kapuas Timur saya menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dan pemberian ucapan selamat ulang tahun ini, Polsek Kapuas Timur siap menjaga sinergitas untuk mewujudkan kondusifitas kamtibmas yang tentunya tidak lepas dari dukungan semua stake holder terkait,” ungkap Kapolsek.

Kapolsek juga menyampaikan atas nama keluarga besar Polsek Kapuas timur mengucapkan terima kasih atas kepeduliannya datang ke Polsek Kapuas Timur untuk memberikan Surprise ucapan Hari Bhayangkara ke-76 ini, semoga TNI Polri semakin solid, serta selalu bekerjasama dalam menjaga keamanan ketertiban lingkungan khususnya wilayah Kec. Kapuas Timur Kab. Kapuas Prov. Kalteng. (Or)

BACA JUGA :  Bijak Dalam Penggunaan Media Sosial Himbauan Aiptu Rony.Eko.S Kepada WargaTribratanews.Kalteng.Polri.go.id. – Polsek Basarang, Polres Kapuas, Jajaran Polda Kalteng Kspkt Aiptu Rony.Eko.S menyampaikan situasi yang aman di Polsek Basaran dan melakukan himbauan mari bijak bermedia sosial kepada warga masyarakat kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas provinsi Kalimantan Tengah.Senin (16/05/2022)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.