Kampanye Damai di Pulpis

oleh -
oleh

Pulang Pisau, Dayak News.

Komisi Pimilihan Umum (KPU) Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) menggelar Deklarasi Kampanye Damai bertempat di Stadion Olah Raga HM Sanusi, Minggu (18/2/2018).

Deklarasi ini dihadiri oleh kedua pasang calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pulang Pisau, Paslon nomor urut 1 H.Idham Amur – H.Ahmad Jayadikarta ( IDHAM-JAYA) dan paslon nomor urut 2 H. Edy Pratowo–Pudjirustaty Narang (EDY–TATY) dan ribuan pendukung dari kedua paslon.

“Tugas ini tidak semata menjadi tanggung jawab KPU dan Bawaslu, tetapi semua pihak juga harus turut berperan aktif untuk mendorong terciptanya pesta demokrasi yang jujur, adil, aman, damai, dan berintegritas,” ucap Ketua KPU Pulpis Untung Surapati.

Lebih lanjut Untung menjelaskan, ada empat poin penting yang akan menjadi pesan dalam deklarasi kampanye yang damai demokratis, dan mengedukasi dalam rangka mewujudkan kedaulatan Rebuplik Indonesia.

“Pilkada 2018 harus tanpa hoaks, tanpa politisasi, SARA, dan juga tanpa politik uang. Serta menyatakan siap untuk tunduk dan patuh terhadap peraturan perundang–undangan yang berlaku.

Poin penting dalam deklarasi kampanye damai itu juga harus dideklarasikan kepada pasangan calon (paslon) kepala daerah sehingga nilai–nilai demokrasi akan terjaga secara utuh tanpa dinodai dengan pelanggaran pada saat kampanye,” tegasnya lagi.

Ketua KPU Untung Surapati juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat di Bumi Handep Hapakat Kabupaten Pulpis pada tanggal 27 Juni 2018 nanti yang sudah mempunyai hak pilih nya datang ke TPS– TPS setempat menyalurkan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani. Karena satu suara akan menentukan arah pembangunan daerah yang akan menentukan arah 5 tahun ke depan. (Dayak News/Don/BBU).