Kapolres Lamandau berikan arahan di hari pertama ambil apel

oleh -
Kapolres Lamandau berikan arahan di hari pertama ambil apel 1

Polres Lamandau-AKBP Bronto Budiyono, S.I.K pejabat baru Kapolres Lamandau Polda Kalteng, Senin (4/7/22) pagi, pertama kalinya mengambil apel jam pimpinan di Halaman mako Polres Lamandau jalan Bukit Hibul Selatan Nanga Bulik.

Apel jam pimpinan tersebut diikuti oleh Wakapolres Kompol Novalina Tarihoran, S.T.,S.I.K., M.I.K. para Kabag, Kasat, Kasi, Kapolsek Jajaran, Personel dan ASN Polres Lamandau.

Dalam arahannya Kapolres Lamandau menyampaikan kepada seluruh Personel agar melaksanakan tugas sesuai dengan standar operasioanl prosedur dan aturan yang berlaku, semangat dalam bekerja dan terus belajar guna menunjang dinas dalam menghadapi permasalahan yang semakin komplek di masyarakat.

“ Selalu jaga kesehatan dan kekompakan, Personel Polres Lamandau harus merah putih, boleh kenal dengan siapa saja tapi kita tetap wajib loyal dengan Institusi Polri” Tegasnya.

Kapolres juga mewanti wanti kepada personelnya agar menghindari pelanggaran pelanggaran sekecil apapun, “karena yang menjatuhkan bukan batu yang besar tetapi justru kerikil kecil yang dapat menggelincirkan.” Ungkapnya.

Usai apel jam pimpinan Kapolres Lamandau di dampingi PJU melaksanakan pengecekan ruang tanahan dan personel jaga tahanan, dalam kesempatan tersebut Kapolres memberikan arahan kepada personel jaga harus tetap waspada dan siaga dalam menjaga para tahanan, bagi tahanan agar di perlakukan sebagaimana semestinya untuk di berikan hak haknya sesuai aturan yang berlaku.

Pengecekan di lanjutkan ke ruang SPKT (sentra pelayanan Kepolsian Terpadu) di ruang tersebut Kapolres melakukan cek sarana prasarana pendukung, kepada petugas kapolres berpesan agar memberikan pelayanan sebaik baiknya kepada masyarakat dengan humanis.

“ Marilah kita sama sama saling bahu membahu memajukan Polres Lamandau agar pelayanan yang kita berikan sesuai dengan Harapan masyarakat.” Pungkasnya.(Hms).

BACA JUGA :  Imbau Gunakan Masker, Polsek Kapuas Timur Gelar Ops Yustisi Di Desa Anjir Serapat Timur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.