Kasongan (Dayak News) – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan, Nanang Surianyah berharap Program SIMURP (Strategic Irrigation Modernization Urgent Rehabilitation Project) terus dilanjutkan. Ia menilai program itu memberi manfaat bagi kesejahteraan petani khususnya dan masyarakat secara umum. Hal itu dikemukakannya kepada sejumlah awak media, Selasa, (2/5/2023).
Sebelumnya, pernyataan yang sama diungkapkan Bupati Katingan, Sakariyas. Ia menyatakan sangat mendukung program SIMURP yang sejalan dengan RPJMD serta sesuai dengan visi dan misinya, yakni KATINGAN BERMARTABAT menuju swasembada beras.
Menurut Nanang, pertanian rawa di Kecamatan Katingan Kuala berpotensi untuk dikembangkan, mengingat luasan lahan yang banyak belum tergarap. Disisi lain, sumber daya manusia yang mengolah lahan cukup menjanjikan.
“Lahan di sana sudah disiapkan seluas 28 ribu hektar, tapi yang tergarap baru 8 ribu hektar,” ungkapnya.
Sementara, kata politisi Golkar ini, luasan lahan yang telah digarap dibandingkan dengan jumlah sumber daya manusia masih sangat kurang. Akibatnya petani yang berada di Wilayah paling selatan Kabupaten Katingan tersebut kurang optimal menggarap lahan pertanian.
“Pembukaan lahan baru perlu jaringan irigasi yang menopang tumbuh kembang tanam padi. Jadi Program yang dilaksanakan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,” tandasnya.
Untuk itu pria yang dikenal cukup kritis ini berharap, program SIMURP terus berlanjut. Sebab petani Katingan Kuala masih belum begitu mandiri dalam mengelola lahan pertanian.
“Secara Kelembagaan P3A masih belum mandiri dan masih membutuhkan pendampingan. Selain itu, infrastruktur yang ada masih banyak yang perlu dibenahi,” pungkasnya. (Dan)