KETUA DPRD KOTA DORONG DINAS TERKAIT BINA PACKAGING UMKM

oleh -
KETUA DPRD KOTA DORONG DINAS TERKAIT BINA PACKAGING UMKM 1

Palangka Raya (Dayak News) — Dalam rangka meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) kehadiran pemerintah daerah menjadi penting dalam membina sistem manajemen kerja dan sarana prasarana untuk menghasilkan produk yang baik.

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Karyawan Yunianto usai mengunjungi stand yang ada di Palangka Fair 2023, melihat produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) sudah mengemas produk dengan baik apabila melihat kepada produk sebelumnya.

“Artinya pemerintah daerah juga telah memberikan fasilitas untuk packing (pengemasan) dan segala macam diberikan solusi, karena persaingan kita dengan produk luar itu packingnya saja, packing kita kalah,” terang Sigit pada Jumat (28/07/2023).

Politisi asal PDI-P tersebut menjelaskan masalah pengemasan produk UMKM di Kota cantik yakni biaya packing yang tinggi dibandingkan Kota besar lainnya dan meminta dinas terkait untuk mencari solusi.

“Dinas terkait yakni Dinas Perdagangan membina UMKM supaya mereka kedepannya lebih maju, kita beri sistem manajemen, sarana prasarana supaya produknya cantik,” pungkas Sigit. (Jef)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.