SUPRIATI KANDIDAT MEWAKILI KAUM PEREMPUAN DI PILBUB KOTIM

oleh -
oleh
SUPRIATI KANDIDAT MEWAKILI KAUM PEREMPUAN DI PILBUB KOTIM 1

Sampit, 8/2/2020 (Dayak News). Hj. Suprianti atau yang sering dikenal dengan sapaan akrabnya Ibu Rambat, sementara satu -satunya kandidat tunggal mewakili kaum perempuan Pemilihan Bupati/Wakil Bupati di Kabupaten Kotim tahun 2020.

“Saya berharap, sebagai orang yang mewakili kaum perempuan yang ada di Kabupaten Kotim ini, pada saatnya nanti bisa mendapatkan dukungan dari masyarakat setempat, untuk bisa bersaing sebagai sosok figur seorang pemimpin pada saat proses Pilkada Kabupaten Kotim tahun 2020,” katanya kepada Dayak News.com, di Sampit, Sabtu (8/2/20).

Pemilik Hotel Wella dan Werra, Deplover perumahan serta Waterpack yang terkenal di Kota Sampit tersebut juga menambahkan bahwa, pada saat ini dirinya telah menyatakan tekat bulatnya tetap maju pada Pilkada Kabupaten Kotim tahun 2020 ini.

“Untuk maju pada Pilkada itu sudah pasti akan membutuhkan biaya yang tidak sedikit, Insya Allah secara finansial saya juga sudah sangat siap,” tegasnya.

Dalam upayanya mencari dukungan saat ini masih tetap terus dilakukan baik itu melakukan komunikasi politik ke sejumlah Partai Politik (Parpol), maupun untuk terjun langsung kelapangan dan berbaur ke masyarakat yang ada di wilayah setempat.
Segala keperluan dalam mempersiapkan dirinya untuk maju pada Pilkada Kabupaten Kotim tahun 2020 ini secara matang telah diperhitungan jauh hari sebelumnya dengan sebutan 3T, yakni Terencana, Terukur, dan Terupdate,

Sehingga dalam setiap bentuk kegiatan apapun terkait dengan biaya anggaran semuanya telah dipersiapkan.

“Apapun yang diperlukan dalam Pilkada Kabupaten Kotim tahun 2020 ini, Insya Allah segala sesuatunya saya sudah sangat-sangat siap,” pungkasnya. (Dayak News/FUAD/BBU).

BACA JUGA :  POLRES PULPIS BEKUK OTAK PERAMPOK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.