Kasongan (Dayak News) – Bupati Sakariyas mengapresiasi berbagai aksi dan kegiatan yang telah dilakukan oleh Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kabupaten Katingan dalam berbagi tindakan membantu Masyarakat.
Hal itu Ia sampaikan pada Hari Ulang Tahun Ke-71 Ikatan Bidan Indonesia yang digelar di Gedung Salawah Rabu (29/6/2022).
Lebih lanjut dikatakan Bidan merupakan Profesi yang sangat mulia dan sangat dirasakan kehadirannya di tengah tengah masyarakat khususnya bagi Ibu hamil serta membantu proses persalinan.
“Kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini saya menyampaikan ucapan terima kasih dan memberikan apresiasi,”katanya.
Menurut Sakariyas kegiatan Hari Ulang Tahun Ikatan Bidan Indonesia yang ke-71 juga merupakan moment Silahturahmi antar Bidan yang ada di Kabupaten Katingan.
Sementara Ketua IBI Kabupaten Katingan Trisnanti Dewi menuturkan bahwa Bidan yang aktif dan terdaftar di Kabupaten Katingan sebanyak 349 Orang.
IBI sudah melakukan berbagai aksi sosial seperti Vaksinasi Covid-19, Vaksinasi Keluarga BKKBN, mendukung Bulan Imunisasi Nasional serta melakukan pelayanan pada kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong.
“Pada HUT IBI yang ke-71 ini mengambil Tema Perjalanan Panjang Profesi Bidan Mewujudkan Generasi Unggul Menuju Indonesia Maju,”Pungkasnya.
Acara dirangkaikan dengan pemotongan tumpeng dan penyerahan sertifikat bagi bidan berprestasi oleh Bupati Katingan, acara itu nampak dihadiri oleh Kepala BKKBN Provinsi Kalimantan Tengah dan Unsur Forkompinda serta undangan lainnya.(Pend)